PEMANFAATAN HEWAN SEBAGAI OBAT PADA MASYARAKAT KECAMATAN JUWANA KABUPATEN PATI


Bagus Dwi Apriyanto, 3401415056 (2020) PEMANFAATAN HEWAN SEBAGAI OBAT PADA MASYARAKAT KECAMATAN JUWANA KABUPATEN PATI. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PEMANFAATAN HEWAN SEBAGAI OBAT PADA MASYARAKAT KECAMATAN JUWANA KABUPATEN PATI]
Preview
PDF (PEMANFAATAN HEWAN SEBAGAI OBAT PADA MASYARAKAT KECAMATAN JUWANA KABUPATEN PATI) - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan keberagaman jenis hewan. Hewan dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional (Ethnozootherapy). Pemanfaatan hewan sebagai obat tradisional masih dilakukan oleh masyarakat Juwana di tengah kemajuan medis modern. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1) Mendeskripsikan pengetahuan tentang hewan yang dimanfaatkan sebagai obat pada masyarakat Juwana; 2) Mengidentifikasi pemanfaatan hewan sebagai obat yang terdapat pada masyarakat Juwana. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Penelitian ini berada di lokasi Kecamatan Juwana Kabupaten Pati. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.Validitas data menggunakan triangulasi sumber. Tahapan dalam penelitian ini meliputi tahap pra-lapangan (menyusun rancangan penelitian, memilih lapangan penelitian, mengurus perizinan, menjajaki dan menilai keadaan lapangan, memilih dan memanfaatkan narasumber, menyiapkan perlengkapan penelitian) dan tahap pekerjaan lapangan (memahami latar penelitian dan persiapan diri, mengetahui lapangan, dan berperan serta sambil mengumpulkan data). Penelitian ini merupakan studi ethnomedicine dan peneliti mengggunakan teori ethnomedicine Foster dan Anderson. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Pengetahuan masyarakat Kecamatan Juwana Kabupaten Pati mengenai pemanfaatan hewan sebagai obat diperoleh melalui dua cara, yaitu tradisi turun-temurun dari leluhur dan mencari tahu sendiri (melalui kerabat, tetangga dan teman); 2) Pengobatan tradisional dengan memanfaatkan hewan sebagai obat pada masyarakat Juwana hanya menyembuhkan penyakit medis (etiologi penyakit naturalistik); 3) Metode pengolahan hewan obat terdiri dari menyangrai, menumbuk, merebus, menggoreng, membakar dan menjadikannya suatu masakan sesuai dengan selera orang yang mengkonsumsinya; 4) Terdapat 14 jenis hewan yang dimanfaatkan oleh masyarakat Juwana dan yang paling sering digunakan yaitu hewan tokek dan cacing tanah. Adapun saran dalam penelitian ini, yaitu perlu adanya pelestarian pengetahuan tentang hewan obat, kemudian perlu adanya pengkajian tentang status konservasi hewan obat, dan yang terakhir perlu adanya pengkajian ilmiah tentang kandungan dari hewan obat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Ethnomedicine, ethnozootherapy
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology
H Social Sciences > HM Sociology
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 24 Nov 2020 01:33
Last Modified: 24 Nov 2020 01:33
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41660

Actions (login required)

View Item View Item