KELAYAKAN LIMBAH MINUMAN KALENG SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN AKSESORIS PENGANTIN BALI


Nadia Sekar Pratiwi, 5402415039 (2020) KELAYAKAN LIMBAH MINUMAN KALENG SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN AKSESORIS PENGANTIN BALI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KELAYAKAN LIMBAH MINUMAN KALENG SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN AKSESORIS PENGANTIN BALI]
Preview
PDF (KELAYAKAN LIMBAH MINUMAN KALENG SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN AKSESORIS PENGANTIN BALI) - Published Version
Download (6MB) | Preview

Abstract

Limbah merupakan sampah yang dapat menimbulkan polusi dan dapat menganggu kesehatan terutama limbah anorganik yang termasuk golongan sampah yang tidak dapat diuraikan oleh bakteri (decomposer) salah satunya adalah limbah minuman kaleng. Adanya mata kuliah Pengantin Luar Jawa yang membutuhkan aksesoris sebagai pelengkap praktikum dengan banyaknya jumlah sampah yang menumpuk maka perlu menginovasikan limbah minuman kaleng sebagai bahan pembuatan Aksesoris Pengantin Bali. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan aksesoris dari bahan dasar limbah minuman kaleng dengan uji inderawi dan uji kesukaan. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Metode pengumpulan data dengan menggunakan metode observasi dan dokumentasi. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket berupa uji inderawi dan uji kesukaan. Validitas produk diperoleh berdasarkan hasil dari penilaian produk aksesoris dari limbah minuman yang dinilai oleh 3 orang validator dengan indikator berdasarkan bentuk, teknik pembuatan, kekuatan, dan kemasan. Uji inderawi pada penelitian ini dilakukan oleh 3 panelis ahli dengan bentuk, teknik pembuatan, kekuatan, dan kemasan. Uji kesukaan oleh 15 orang responden dengan indikator bentuk, teknik pembuatan, kemasan, daya tarik, daya tahan. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif persentase. Hasil validitas menunjukkan bahwa semua produk mendapatkan kriteria sangat valid dengan nilai tertinggi diperoleh aksesori kode C bunga kap dengan nilai validitas 95,8%, sedangkan nilai terendah diperoleh aksesori F puspo limbo dan H Gelang Nagasastra dengan nilai validitas 83,3%. Hasil uji inderawi menunjukkan seluruh produk sangat layak dengan rata-rata nilai 87,5% sedangkan hasil uji kesukaan menunjukkan seluruh produk termasuk kategori sangat suka denga rata-rata nilai 86,3%. Simpulan: Berdasarkan penilaian produk yang telah diperoleh dari tiga orang ahli,produk dinyatakan memiliki rata-rata 87,5% yang termasuk dalam kategori sangat layak dengan indikator bentuk, teknik pembuatan, kekuatan, dan kemasan. Saran: Perlu pengembangan lebih lanjut terhadap pengolahan limbah minuman kaleng untuk aksesoris adat lain dari segi bentuk aksesori dan warna sehingga dapat bernilai jual dan dapat mendorong masyarakat sekitar agar memanfaatkan limbah minuman kaleng dengan sebaik-baiknya untuk peningkatan ekonomi keluarga.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Limba Minuman Kaleng, Aksesoris, Pengantin Bali
Subjects: T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY4 Tata Kecantikan S1
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Kecantikan, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 23 Nov 2020 06:01
Last Modified: 23 Nov 2020 06:01
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41637

Actions (login required)

View Item View Item