PENGEMBANGAN MEDIA POPSCRAP BOOK GUNA MENUMBUHKAN MINAT BACA SISWA KELAS IV DAN V DI SDN PITROSARI DALAM MUATAN PEMBELAJARAN PPKn MATERI KERAGAMAN BUDAYA MASYARAKAT


Windy Alfau Rossy Nur Hidayah, 1401416473 (2020) PENGEMBANGAN MEDIA POPSCRAP BOOK GUNA MENUMBUHKAN MINAT BACA SISWA KELAS IV DAN V DI SDN PITROSARI DALAM MUATAN PEMBELAJARAN PPKn MATERI KERAGAMAN BUDAYA MASYARAKAT. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 1401416473.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian pengembangan ini didasarkan pada pra penelitian dengan permasalahan yang ditemukan di kelas IV dan V SDN Pitrosari. Minat membaca siswa pada muatan pembelajaran PPKn masih tergolong rendah karena kurang optimalnya penggunaan media pada pembelajaran PPKn sehingga siswa kurang tertarik untuk membaca . Inovasi dan kreasi sangat diperlukan dalam pengembangan media pembelajaran sehingga mampu menarik perhatian siswa, dengan begitu proses belajar mengajar akan menjadi bermakna. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimanakah desain pengembangan, dan kelayakan media pembelajaran popscrap book untuk menumbuhkan minat baca muatan pembelajaran PPKn. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran popscrap book serta menguji kelayakan media pembelajaran popscrap book untuk menumbuhkan minat baca siswa. Penelitian ini termasuk jenis penelitian Research and Develpment (RnD) yang menganut model pengembangan Borg and Gall dalam buku Sugiyono dengan menggunakan 7 langkah yaitu: 1) potensi masalah; 2) pengumpulan data; 3) desain produk; 4) validasi desain; 5) revisi desain; 6) uji kelayakan pengguna; 7) produk akhir. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV dan V SDN Pitrosari dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode nontes, untuk responden dalam penelitian ini yaitu ahli media, ahli materi serta pengguna media yaitu guru kelas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) media pembelajaran popscrap book dinyatakan layak oleh ahli media dan ahli materi dengan presentase penilaian kelayakan media 95% termasuk kriteria sangat layak, penilaian kelayan materi 96% sengan kriteria sangat layak; (2) media pembelajaran popscrap book dinyatakan sangat layak oleh pengguna yaitu guru kelas dengan presentase 94,4% oleh guru kelas IV dan 92,8% oleh guru kelas V. Simpulan dari penelitian ini adalah media pembelajaran popcrap book dinyatakan layak digunakan untuk muatan pembelajaran PPKn materi keragaman budaya masyarakat. Saran dalam penelitian ini, agar penggunaan media pembelajaran dalam kegiatan pembelajaran lebih ditingkatkan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Media Popscrap Book, Minat Baca, PPKn
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 05 Nov 2020 03:23
Last Modified: 05 Nov 2020 03:23
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41049

Actions (login required)

View Item View Item