KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN KEAKSARAAN AWAL MENGGUNAKAN MEDIA BUKU ANAK BERBASIS AUGMENTED REALITY (AR) ) DI TK ISLAM TERPADU BINA AMAL 2 SEMARANG


Debby Indria Lestari, 1102414021 (2020) KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN KEAKSARAAN AWAL MENGGUNAKAN MEDIA BUKU ANAK BERBASIS AUGMENTED REALITY (AR) ) DI TK ISLAM TERPADU BINA AMAL 2 SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN KEAKSARAAN  AWAL MENGGUNAKAN MEDIA BUKU ANAK  BERBASIS AUGMENTED REALITY (AR) ) DI TK  ISLAM TERPADU BINA AMAL 2 SEMARANG]
Preview
PDF (KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN KEAKSARAAN AWAL MENGGUNAKAN MEDIA BUKU ANAK BERBASIS AUGMENTED REALITY (AR) ) DI TK ISLAM TERPADU BINA AMAL 2 SEMARANG) - Published Version
Download (7MB) | Preview

Abstract

Pembelajaran keaksaraan awal penting bagi anak usia dini karena berhubungan dengan kemampuan anak dalam membaca dan menulis kedepannya. Penyebab belum maksimalnya capaian keaksaraan awal salah satunya dilihat dari media yang digunakan guru dalam belajar seperti media yang konvensional, monoton dan kurang menarik. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan pembelajaran keaksaraan awal menggunakan buku anak berbasis Augmented Reality (AR) pada anak usia dini. Penelitian dilakukan dengan metode kuantitaf dengan jenis Pre Experimental design dengan rancangan one group pre test-post test design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik tingkat A TK Islam Terpadu Bina Amal 2 Semarang. Sampel penelitian ini adalah peserta didik kelas A1 TK Islam Terpadu Bina Amal 2 Semarang yang berjumlah 23 anak. Metode penelitian yang digunakan observasi, angket dan dokumentasi. Bedasarkan hasil uji validasi ahli media & ahli materi dapat dilihat bahwa presentase skor validasi rerata ahli media yaitu 89,13 % berkategori sangat baik dilihat dari aspek desain tampilan, aspek audio, aspek bahasa, aspek pemrograman dan aspek kemudahan penggunaan. Persantase skor validasi ahli materi yaitu 88,33 % berkategori sangat baik dilihat dari aspek isi, aspek kesesuaian bahasa dan aspek evaluasi. Persentase skor respon anak terhadap media yaitu 84,82 % berkategori baik dilihat dari aspek perhatian, aspek ketertarikan, aspek perasaan senang, dan aspek keterlibatan. Hasil perhitungan rerata hasil pre test – posttest menunjukan hasil yang meningkat diilihat dari hasil rerata pretest bernilai 15,43 dan rerata hasil posttest sebesar 25,21. Untuk uji peningkatan (uji N-Gain) menunjukan hasil sebesar 0,59 (berkategori sedang). Sedangkan untuk hasil uji t menunjukan nilai signifikasi (2- tailed) sebesar 0,000 dan < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan buku anak berbasis Augmented Reality (AR) efektif sebagai media pembelajaran keaksaraan awal sehingga dapat menjadi salah satu alternatif media pembelajaran yang dapat digunakan dalam pembelajaran keaksaraan awal. Saran yang dapat diberikan yaitu (1) merekomendasikan guru untuk menjadikan buku anak berbasis Augmented Reality (AR) sebagai alternatif media dalam pembelajaran keaksaraan awal di tempat lain baik disekolah maupun diluar sekolah dan adanya penambahan alokasi waktu belajar keaksaraan (2) Pengkondisian dan pendampingan tetap ditingkatkan saat penggunaan media buku anak berbasis Augmented Reality (AR) ini kepada anak.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: keefektifan, media pembelajaran, augmented reality (AR), keaksaraan awal
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 06 Oct 2020 02:24
Last Modified: 06 Oct 2020 02:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/39180

Actions (login required)

View Item View Item