EKSKRESI FLAVONOID DALAM URIN SETELAH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya Linn.) SECARA ORAL


Noorma Paramitha, 4411413009 (2018) EKSKRESI FLAVONOID DALAM URIN SETELAH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya Linn.) SECARA ORAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4411413009.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Daun pepaya banyak digunakan sebagai obat tradisional. Penggunaan daun pepaya sebagai obat herbal bukan berarti aman 100%. Jika berlebih akan menimbulkan efek samping. Oleh sebab itu, dalam menetukan dosis dan frekuensi pemberian diperlukan penelitian farmakokinetika. Salah satu penelitian farmakokinetika yaitu ekskresi urin. Penelitian mengenai ekskresi zat aktif dalam urin penting untuk melihat seberapa cepat zat tersebut dibuang dari tubuh atau kerangka ada tidaknya akumulasi dalam tubuh. Tujuan penelitian ini untuk melihat parameter farmakokinetika flavonoid pada urin setelah pemberian per oral ekstrak daun pepaya (900 mg/ml). Penelitian time series dilakukan pada enam ekor tikus Wistar jantan. Pengambilan sampel urin dilakukan pada serial waktu 0-6, 6-12, 12-24, dan 24-48 jam. Kadar flavonoid dalam urin dianalisis menggunakan HPLC-UV-VIS kolom C18. Rutin digunakan sebagai larutan baku dan biomarker flavonoid. Flavonoid mulai terdeteksi dalam rentang 0-6 jam (0.0721 mg/ml) dan meningkat pada 6-12 jam (0.0722 mg/ml), 12-24 jam (0.1306 mg/ml) hingga 24-48 jam (0.1800 mg/ml). Laju rata-rata ekskresi flavonoid ekstrak daun pepaya yaitu 0.0334 mg/jam. Persentase kadar flavonoid ekstrak daun pepaya yang diekskresi yaitu 4.73%. Simpulan penelitian ini adalah kadar flavonoid ekstrak daun pepaya mulai terdeteksi dalam urin tikus pada jam ke-6 dan terus mengalami peningkatan hingga jam ke 48. Belum menunjukkan adanya penurunan kadar flavonoid pada urin tikus dalam waktu 48 jam.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: daun pepaya, flavonoid, urin, oral.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 11 Aug 2020 16:28
Last Modified: 11 Aug 2020 16:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38100

Actions (login required)

View Item View Item