KEMAMPUAN FISIK DAN KETERAMPILAN TEKNIK DASAR DALAM PERMAINAN BULUTANGKIS DI KABUPATEN KUDUS


Wahyu Ratna Sari , 6101415020 (2020) KEMAMPUAN FISIK DAN KETERAMPILAN TEKNIK DASAR DALAM PERMAINAN BULUTANGKIS DI KABUPATEN KUDUS. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of KEMAMPUAN FISIK DAN KETERAMPILAN TEKNIK DASAR DALAM PERMAINAN BULUTANGKIS DI KABUPATEN KUDUS]
Preview
PDF (KEMAMPUAN FISIK DAN KETERAMPILAN TEKNIK DASAR DALAM PERMAINAN BULUTANGKIS DI KABUPATEN KUDUS) - Published Version
Download (996kB) | Preview

Abstract

Kemampuan Fisik Dan Keterampilan Teknik Dasar dalam Bulutangkis sangatlah berperan penting dalam meningkatkan prestasi cabang olahraga bulutangkis. Berdasarkan hasil kejuaraan Muria Cup tahun 2018 menunjukan bahwa juara umum selalu dikuasai oleh satu klub yaitu Taurus. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan fisik dan keterampilan teknik dasar dalam permainan bulutangkis di Kabupaten Kudus? Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan fisik dan keterampilan teknik dasar dalam permainan bulutangkis di Kabupaten Kudus. Penelitian ini menggunakan metode survey tes dengan analisis kuantitatif. Penelitian dilakukan di empat klub bulutangkis yang ada di Kabupaten Kudus. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet yang masih aktif berlatih di empat klub yang ada di Kabupaten Kudus. Sampel dalam penelitian ini adalah 102 atlet. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan total sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan melakukan tes fisik yang berpedoman pada buku TKJI Kementrian Pendidikan Nasional dan tes teknik dasar bulutangkis yang berpedoman pada buku olahraga pilihan bulutangkis Tohar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kemampuan fisik atlet bulutangkis di Kabupaten Kudus adalah sebanyak 2 anak masuk dalam kategori Baik Sekali (2.0%), 38 anak masuk dalam kategori Baik (37,3%), 54 anak masuk dalam kategori Sedang (52,9%), 7 anak masuk dalam kategori Kurang (6,9%), 1 anak masuk dalam kategori Kurang Sekali (1.0%). Untuk hasil tes teknik dasar pada pukulan Servis Lob sebesar 66,7%, Lob sebesar 56,9%, Smash sebesar 67,6%, Dropshot sebesar 71,6%, Netting sebesar 66,7%, dan untuk Footwork sebesar 37,3%. Berdasarkan hasil peneitian dapat disimpulkan bahwasanya untuk kemampuan fisik atlet bulutangkis di Kabupaten Kudus dalam kategori Sedang dan untuk teknik dasar dalam kategori Kurang Sekali. Saran yang telah diberikan oleh peneliti untuk tingkat kemampuan fisik sudah baik namun perlu dipertahankan dan ditingkatkan lagi sedangkan untuk teknik dasar perlu banyak adanya latihan tambahan yang dilalukan mandiri dalam setiap programnya karena kemampuan teknik dasarnya masih kurang baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Fisik, Teknik dasar, Bulutangkis, Kabupaten Kudus
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 24 Jun 2020 17:02
Last Modified: 24 Jun 2020 17:02
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36998

Actions (login required)

View Item View Item