ANALISIS KETEBALAN AKUIFER BERDASARKAN FREKUENSI PREDOMINAN DI KOTA SEMARANG


Rahmad Hafid Hidayatullah, 4211413017 (2018) ANALISIS KETEBALAN AKUIFER BERDASARKAN FREKUENSI PREDOMINAN DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4211413017.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Mikroseismik merupakan getaran harmonik tanah yang terjadi secara terus menerus dengan frekuensi yang rendah. Karakteristik mikroseismik mencerminkan karakteristik dari lapisan tanah berdasarkan nilai frekuensi naturalnya. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan seismometer 3 komponen pada 25 titik dengan jarak antar titik 200 m. Prosesing data dilakukan dengan metode HVSR. Data yang diperoleh berupa nilai perbandingan spektral horizontal terhadap vertikal (H/V), frekuensi dominan dan amplifikasi. Nilai frekuensi natural dan amplifikasi dapat digunakan untuk menentukan nilai ketebalan lapisan sedimen dan akuifer. Dari hasil penelitian diperoleh ketebalan lapisan sedimen berkisar antara 30-80 m yang secara umum terdiri dari lapisan alluvial berupa batupasir dan batu lempung. Nilai ketebalan akuifer sangat beragam di setiap titik berkisar kedalaman 35 – 70 m. Nilai ketebalan akuifer di kawasan Simpang Lima Kota Semarang rata-rata cukup dalam karena dipengaruhi oleh kondisi geologi Kota Semarang yang mempunyai nilai ketebalan lapisan sedimen yang tinggi, sehinga mempengaruhi nilai ketebalan lapisan akuifer di Kota Semarang itu sendiri.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Seismic Hazard, HVSR, Akuifer, Ketebalan Lapisan Sedimen
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Q Science > Q Science (General)
Q Science > QC Physics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 22 Jun 2020 15:30
Last Modified: 22 Jun 2020 15:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36943

Actions (login required)

View Item View Item