PENERAPAN KELAS MAYA SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN SISWA SMK DALAM MASA PRAKTIK KERJA
Himawan Sutanto , 5302412018 (2019) PENERAPAN KELAS MAYA SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN SISWA SMK DALAM MASA PRAKTIK KERJA. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENERAPAN KELAS MAYA SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN SISWA SMK DALAM MASA PRAKTIK KERJA)
- Published Version
Download (823kB) | Preview |
Abstract
Praktik kerja merupakan suatu program yang bersifat wajib tempuh bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) agar siap memasuki dunia kerja dan mampu mengembangkan sikap profesional dibidangnya. Keberlangsungan pembelajaran tidak boleh berhenti meskipun saat siswa melaksanakan praktik kerja. Namun dengan tidak adanya pembelajaran tatap muka secara rutin pada saat siswa melaksanakan praktik kerja, sehingga dibutuhkan metode efektif sebagai penunjang pembelajaran siswa SMK dalam masa praktik kerja. Penelitian ini diadopsi dari pendekatan Research and Development (R&D). Metode penelitian dan pengembangan adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tersebut (Sugiyono, 2015: 407). Model R&D yang digunakan pada penelitian ini sesuai dengan S. Thiagarajan, Dorothy S. Semmel, dan Melvyn I. Semmel (1974, h. 5) yakni 4-D (Four-D Models). Hasil penelitian dengan materi pembelajaran yang menarik dan mudah dipahami serta sesuai dengan kompetensi dasar dan indikator pencapaian kompetensi, dikombinasikan dengan penilaian kognitif siswa berupa penugasan terstruktur berbasis HOT’S (Higher Order Thinking Skill) membantu siswa dalam berpikir kritis dan memahami materi pembelajaran. Berdasarkan hasil penilaian kognitif siswa, penerapan kelas maya memiliki tingkat efektifitas 84% artinya kelas maya dinyatakan efektif. Hasil evaluasi dan tindak lanjut penerapan kelas maya dilanjutkan karena berpengaruh positif bagi pemahaman materi siswa SMK dalam masa praktik kerja.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kelas maya, pembelajaran siswa, praktik kerja, SMK. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education T Technology > Information and Computer |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 16 Jun 2020 11:57 |
Last Modified: | 16 Jun 2020 11:57 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36809 |
Actions (login required)
View Item |