ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN UNTUK BERWIRAUSAHA MAHASISWA EKONOMI PEMBANGUNAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG


KHILYA ZAKIA , 7111412087 (2019) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN UNTUK BERWIRAUSAHA MAHASISWA EKONOMI PEMBANGUNAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN UNTUK BERWIRAUSAHA MAHASISWA EKONOMI PEMBANGUNAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG]
Preview
PDF (ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN UNTUK BERWIRAUSAHA MAHASISWA EKONOMI PEMBANGUNAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG) - Published Version
Download (892kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2018, dari 265.015.300 jiwa penduduk Indonesia, angka pengangguran di Indonesia mencapai 5,5% yang artinya masih ada 14.403.999 jiwa penduduk Indonesia yang masih menganggur atau membutuhkan pekerjaan, oleh karena itu berwirausaha merupakan solusi yang tepat untuk mengurangi angka pengangguran.Mahasiswa jurusan ekonomi pembangunan universitas negeri semarang diharapkan dapat menjadi mahasiswa yang berwawasan kewirausahaan yang nantinya dapat terjun dalam dunia wirausaha sehingga lulusannya tidak hanya sebagai pencari kerja namun juga dapat menciptakan lapangan kerja sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi, lingkungan keluarga, dan pendidikan kewirausahaan terhadap keputusan untuk berwirausaha mahasiswa jurusan Ekonomi Pembangunan Universitas Negeri Semarang.Penelitian ini merupakan penilitian kuantitatif dengan menggunakan data primer dengan metode kuisioner. Sumber data didapat dari mahasiswa jurusan Ekonomi Pembangunan Universitas Negeri Semarang. Hasil dari penelitian ini adalah nilai signifikansi untuk variabel motivasi berwirausaha adalah 0,001 yang berarti lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Keputusan untuk Berwirausaha secara signifikan dipengaruhi oleh variabel Motivasi Berwirausaha. Nilai Signifikansi variabel Lingkungan Keluarga diperoleh nilai 0,001 yang berarti lebih kecil dari 0,05. Dapat disimpulkan bahwa variabel Keputusan untuk Berwirausaha secara signifikan dipengaruhi oleh variabel Lingkungan Keluarga. Nilai Signifikansi variabel Pendidikan Kewirausahaan diperoleh nilai 0,001 yang berarti lebih kecil dari 0,05, dapat disimpulkan bahwa variabel Keputusan untuk Berwirausaha secara signifikan dipengaruhi oleh variabel Pendidikan Kewirausahaan. Saran dalam penelitian ini yaitu diharapkan akan banyak muncul riset-riset mengenai kewirausahaan. Diharapkan banyak mahasiswa yang tertarik berwirausaha.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keputusan untuk Berwirausaha, Motivasi Berwirausaha, Lingkungan Keluarga, Pendidikan Kewirausahaan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 09 Jun 2020 12:45
Last Modified: 09 Jun 2020 12:45
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36646

Actions (login required)

View Item View Item