FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN ANTENATAL CARE DI PUSKEMAS TRUCUK I KABUPATEN KLATEN


Isna Septiana Dewi Cahyani , 6411415085 (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN ANTENATAL CARE DI PUSKEMAS TRUCUK I KABUPATEN KLATEN. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN ANTENATAL CARE DI PUSKEMAS TRUCUK I KABUPATEN KLATEN]
Preview
PDF (FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN ANTENATAL CARE DI PUSKEMAS TRUCUK I KABUPATEN KLATEN) - Published Version
Download (646kB) | Preview

Abstract

Kunjungan K4 di Puskesmas Trucuk I tahun 2016-2018 mengalami penurunan. Tahun 2016 sebesar 91,63%. Tahun 2017 sebesar 91,26% dan tahun 2018 adalah 84,96%. Kunjungan K4 di Puskesmas Trucuk I belum memenuhi target yang telah ditetapkan yaitu 95% sehingga menunjukan bahwa rendahnya pemanfaatan pelayanan kesehatan ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Trucuk I. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan pelayanan antenatal care di Puskesmas Trucuk I Kabupaten Klaten. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan sampel sebanyak 84 responden dan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan chi-square. Hasil penelitian adalah tidak ada hubungan antara pemanfaatan pelayanan antenatal care dengan umur (p=0.168), tingkat pendidikan (p=0.275), penghasilan (p=0.50), aksesibilitas (p =1), riwayat penyakit (p=1) dan dukungan keluarga (p=0.183). Sedangkan yang berhubungan adalah pekerjaan (p=0.04), tingkat pengetahuan (p=0.004), dan tingkat kepuasan (p=0.002). Saran penelitian adalah meningkatkan kesadaran untuk memperhatikan kondisi kesehatan kandungan dengan melakukan kunjungan antenatal care sesuai standard dan meningatkan pengetahuan mengenai antenatal care.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pemanfaatan Pelayanan, Antenatal Care, Puskesmas
Subjects: O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 29 May 2020 00:36
Last Modified: 29 May 2020 00:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36444

Actions (login required)

View Item View Item