PELAKSANAAN ASURANSI BAGI USAHA TANI DAN TERNAK SAPI BERBASIS KESEJAHTERAAN PETANI DAN PETERNAK
Aninda Emi Wijayanti , 8111412100 (2019) PELAKSANAAN ASURANSI BAGI USAHA TANI DAN TERNAK SAPI BERBASIS KESEJAHTERAAN PETANI DAN PETERNAK. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PELAKSANAAN ASURANSI BAGI USAHA TANI DAN TERNAK SAPI BERBASIS KESEJAHTERAAN PETANI DAN PETERNAK )
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Usaha peternakan dan pertanian memiliki berbagai resiko diantaranya diakibatkan oleh karena kecelakaan, bencana alam termasuk wabah penyakit. Kementerian Pertanian Republik Indonesia pada tahun 2016 mengimplementasikan program asuransi yang khusus diperuntukan pada bidang usaha tani dan usaha ternak sapi, yaitu AUTP dan AUTS. Dalam hal ini pemerintah bekerja sama dengan PT Asuransi Jasa Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis pelaksanaan asuransi pertanian dan peternakan berdasarkan UndangUndang Nomor 19 Tahun 2013 Tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani dan Peternak, serta mengetahui dan menganalisis kendala pelaksanaan asuransi pertanian pada usaha tani dan usaha ternak sapi di Kabupaten Magelang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yuridis empiris. Sumber data penelitian berasal dari data primer yaitu wawancara dan observasi dan dokumentasi, data sekunder yaitu studi kepustakaan. Untuk memeriksa objektifitas dan keabsahan data dilakukan dengan teknik triangulasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Pelaksanaan Asuransi Usaha Tani dan Ternak Sapi berbasis kesejahteraan petani dan peternak di Kabupaten Magelang, berawal dari Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2013, pelaksanaan fasilitasnya diatur dengan Peraturan Menteri Pertanian Republik Indonesia Nomor: 40/Permentan/SR.230/7/2015 Tentang Fasilitas Asuransi Pertanian. Pemerintah membuat kebijakan menguntungkan bagi para peternak sapi dan petani padi melalui Keputusan Menteri Pertanian Republik Indonesia Nomor: 02/Kpts/SR.220/B/01/2017 Tentang Pedoman Bantuan Premi Asuransi Usaha Ternak Sapi dan Tani Padi. Simpulan dari penelitian ini bahwa Pelaksanaan AUTP dan AUTS berbasis kesejahteraan petani dan peternak di Kabupaten Magelang belum terlaksana dengan baik.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pelaksanaan Asuransi Usaha Tani dan Asuransi Usaha Ternak Sapi; Asuransi; PT. Jasindo |
Subjects: | K Law > K Law (General) K Law > KB Hukum |
Fakultas: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 28 Apr 2020 13:36 |
Last Modified: | 28 Apr 2020 13:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35993 |
Actions (login required)
View Item |