HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PENGGUNA ELECTRONIC WALLET (E-WALLET) DI KOTAISEMARANG


Ahmad Irkham , 1511415085 (2020) HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PENGGUNA ELECTRONIC WALLET (E-WALLET) DI KOTAISEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PENGGUNA ELECTRONIC WALLET (E-WALLET) DI KOTAISEMARANG]
Preview
PDF (HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PENGGUNA ELECTRONIC WALLET (E-WALLET) DI KOTAISEMARANG) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

E-wallet merupakan jenis alat pembayaran tanpa menggunakan uang cash yang dilindungi dengan kata sandi dan keamanan tertentu, dimana pengguna dapat menyimpan uang disana secara online. E-wallet dapat digunakan untuk transaksi online ataupun secara offline namun melalui scan QR Code, dan sebagainya. Kemudahan, kecanggihan, dan promo yang ditawarkan e-wallet membuat generasi milenial, khususnya mahasiswa, semakin tidak bisa mengendalikan perilaku untuk membeli sesuatu. Perilaku konsumtif akan semakin tampak dan tidak bisa dikendalikan. Setiap individu memiliki kemampuan untuk mengendalikan apa yang ada didalam dirinya, yakni kontrol diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara kontrol diri dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa pengguna e-wallet. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional. Sampel penelitian berjumlah 152 mahasiswa yang sedang berkuliah dibeberapa Universitas di Kota Semarang dengan menggunakan teknik incidental sampling. Data penelitian diambil menggunakanIdua skala, yaitu skala perilaku konsumtif berdasarkan teori dari Erich Fromm (2008), yang terdiri atas 23 aitemOvalid dengan validitas 0,315-0,507 danIkoefisien reliabilitasIsebesar 0,799. Skala yang kedua menggunakan skala kontrol diri yang dimodifikasi dari penelitian Fidiana (2014), terdiri atas 21 aitemIvalid dengan validitas 0,305-0,758 dan koefisienIreliabilitas sebesarI0,897. MetodeIanalisis yangIdigunakan dalam penelitian ini adalah correlation product moment spearman’s rhoIdengan programIpengolah data. HasilIolah data menunjukkanIbahwa terdapatUhubungan negatif antara kontrol diri dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa pengguna e-wallet di Kota Semarang dengan taraf signifikansi 0,000 (p < 0,05).UDari hasil tersebutOdapat disimpulkanFbahwa semakin tinggiGkontrol diri mahasiswaCpengguna e-wallet, maka akan semakin rendah perilaku konsumtif yang dimiliki. Secara umum, kontrol diri pada mahasiswa pengguna e-wallet termasuk dalam kategoriKtinggi,Nsedangkan perilakuMkonsumtif beradaLpada kategoriPsedang

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kontrol Diri; Perilaku Konsumtif; Mahasiswa; E-Wallet.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 24 Apr 2020 19:29
Last Modified: 24 Apr 2020 19:29
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35982

Actions (login required)

View Item View Item