ANALISIS PENERIMAAN PAJAK DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH
Ririn Bella Silvia , 7111415098 (2019) ANALISIS PENERIMAAN PAJAK DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (ANALISIS PENERIMAAN PAJAK DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH )
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penerimaan Pajak Daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Tengah menjadi peranan yang cukup besar dalam periode tahun 2013-2018. Namun kontribusi Pajak Daerah terhadap PAD mengalami fluktuatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja Badan Penggelolaan Pendapatan Daerah dalam penerimaan Pajak Daerah Provinsi Jawa Tengah, menggali potensi Pajak Daerah Provinsi Jawa Tengah, mengetahui proyeksi Pajak Daerah Provinsi Jawa Tengah enam tahun kedepan, dan pengaruh PDRB dan jumlah penduduk terhadap penerimaan pajak daerah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah perhitungan rasio tingkat kontribusi terhadap PAD, efektifitas pajak daerah dan pertumbuhan pajak daearh. Rasio kontribusi dan pertumbuhan untuk mengkategorikan tipologi penerimaan pajak daerah, metode kuadrat terkecil digunakan untuk proyeksi penerimaan pajak daerah, metode regresi data panel digunakan untuk menganalisis pengaruh PDRB dan Jumlah penduduk terhadap penerimaan pajak daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontribusi agregat pajak daerah masuk dalam kategori sangat baik terhadap PAD yaitu dengan rata-rata sebesar 83,47%. Pertumbuhan agregat pajak daerah dengan rata-rata 12,94% pertahun. Efektfitas agregat pajak daerah masuk dalam kategori sangat efektif dengan rata-rata 100,7%. Kemudian berdasarkan rasio efektifitas dan pertumbuhan dapat disimpulkan bahwa yang termasuk dalam kategori prima yaitu pajak kendaraan bermotor, kategori potensial yaitu bea balik kendaraan bermotor, kategori berkembang yaitu pajak bahan bakar kendaraan bermotor dan pajak rokok, kategori terbelakang yaitu pajak air permukaan. Proyeksi agregat pajak daerah dan sektor pajak daerah tahun 2019-2023 selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya. Variabel PDRB berpengaruh signifikan terhadap penerimaan pajak daerah Kab/Kota di Provinsi Jawa Tengah, sedangkan variabel jumlah penduduk tidak berpengaruh signifikan terhadap penerimaan pajak daerah Kab/Kota di Provinsi Jawa Tengah. Perlu dilakukan intensifikasi dan ekstensifikasi pendapatan dari setiap jenis pajak daerah agar mengalami peningkatan penerimaan pajak daerah yaitu dengan melakukan perhitungan potensi setiap jenis pajak daerah, perlu diidentifikasi karena ada beberapa potensi pajak daerah provinsi yang belum dikelola secara tepat, serta perlu adanya pengawasan yang belum efektif oleh pemerintah sehingga dalam pemungutan pajak dapat maksimal.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pajak Daerah, Potensi Pajak Daerah, Proyeksi Pajak Daerah |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 20 Apr 2020 15:44 |
Last Modified: | 20 Apr 2020 15:44 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35854 |
Actions (login required)
View Item |