PENGEMBANGAN ALAT PERAGA WIRELESS HEADLAMP SYSTEM PADA MATA KULIAH KELISTRIKAN BODI TEKNIK MESIN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
Muhammad Bisri Musthofa , 5202412081 (2019) PENGEMBANGAN ALAT PERAGA WIRELESS HEADLAMP SYSTEM PADA MATA KULIAH KELISTRIKAN BODI TEKNIK MESIN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENGEMBANGAN ALAT PERAGA WIRELESS HEADLAMP SYSTEM PADA MATA KULIAH KELISTRIKAN BODI TEKNIK MESIN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG )
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penggunaan peraga ketika penyampaian belajar yang berkaitan dengan kehidupan nyata dinilai lebih baik dan sangat dianjurkan. Diharapkan penggunaan peraga dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kelayakan dan keefektifan alat peraga wireless headlamp system yang telah dikembangkan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan dengan pendekatan ADDIE dari Branch yang terdiri dari 5 tahap yaitu Analyze, Design, Develop, Impelementation dan Evaluation. Dalam uji coba yang dilakukan, penelitian ini menggunakan desain one group pretest-posttest. Subjek uji coba penelitian berjumlah 30 mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif yang sedang atau sudah mengikuti mata kuliah praktik kelistrikan bodi. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data yaitu instrumen tes dan angket. Hasil dari penelitian peraga yang sudah divalidasi dan diujicobakan, hasil validasi memperoleh nilai persentase rata-rata sebesar 81,25% dari ahli media dan 88,20% dari ahli materi. Penilaian dari ahli media memperoleh kriteria layak dan ahli materi mendapat penilaian sangat layak. Hasil dari uji coba pada mahasiswa dalam pembelajaran terbukti efektif dan mampu meningkatkan hasil belajar mahasiswa yaitu nilai rata-rata pretest sebesar 54,94 dan nilai rata-rata posttest sebesar 84,94 dengan selisih nilai rata-rata sebesar 30 atau mengalami kenaikan sebesar 54,60%, selanjutnya berdasarkan hasil perhitungan uji-t diperoleh nilai thitung sebesar 6,33 dan ttabel sebesar 2,00 pada db=19 dan (α)= 5% (thitung > ttabel) yang berarti terdapat peningkatan hasil belajar secara signifikan. Hasil dari penelitian didapatkan alat peraga wireless headlamp system sangat layak dan efektif digunakan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengembangan, alat peraga, wireless, headlamp |
Subjects: | L Education > Special Education > Automotive Education L Education > Special Education > Automotive Education L Education > Special Education > Automotive Education |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 01 Apr 2020 13:57 |
Last Modified: | 01 Apr 2020 13:57 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35464 |
Actions (login required)
View Item |