PENANAMAN SIKAP TOLERANSI BERAGAMA MELALUI PEMBELAJARAN SEJARAH MATERI ISLAMISASI DI INDONESIA PADA SISWA SMA NEGERI 12 SEMARANG TAHUN 2017/2018
M. Kahfi , 3101414021 (2018) PENANAMAN SIKAP TOLERANSI BERAGAMA MELALUI PEMBELAJARAN SEJARAH MATERI ISLAMISASI DI INDONESIA PADA SISWA SMA NEGERI 12 SEMARANG TAHUN 2017/2018. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENANAMAN SIKAP TOLERANSI BERAGAMA MELALUI PEMBELAJARAN SEJARAH MATERI ISLAMISASI DI INDONESIA PADA SISWA SMA NEGERI 12 SEMARANG TAHUN 2017/2018)
- Published Version
Download (756kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan karena dilatarbelakangi oleh masih adanya konflik yang mengatasnamakan agama. Penanaman sikap toleransi beragama sangat diperlukan untuk saling menghormati dan mengahargai adanya perbedaan dan keragaman agama di Indonesia. Dalam hal ini pendidikan sejarah dianggap berperan dalam upaya menangkal perilaku negatif yang dapat menimbulkan konflik sosial antar umat beragama. Melihat kondisi lingkungan di SMA Negeri 12 Semarang yang tergolong multikultural, sehingga lebih lanjut peneliti ingin mengetahui bagaimana penanaman sikap toleransi beragama melalui pembelajaran sejarah, bagaimana keberhasilannya terhadap perilaku peserta didik, serta bagaimana kendala atau permasalahan yang dihadapi dalam penanaman sikap toleransi beragama di sekolah tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian campuran. Lokasi penelitian adalah SMA Negeri 12 Semarang dengan subyek penelitian yaitu siswa kelas X IPS 4. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, pengamatan, dokumentasi, serta lembar observasi sikap toleransi siswa. Uji keabsahan data menggunakan strategi exploratoris sekuensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanaman sikap toleransi beragama di SMA Negeri 12 Semarang dilaksanakan dengan strategi mengintegrasikan melalui mata pelajaran sejarah pada materi ajar. Sementara itu, sikap toleransi siswa kelas X IPS 4 SMA Negeri 12 Semarang pada saat proses pembelajaran sejarah materi Proses Islamisasi di Indonesia sudah sangat baik dilihat dari lembar observasi sikap toleransi siswa. Sedangkan kendala yang dihadapi adalah tidak semua materi dapat dikaitkan dengan sikap toleransi agama, kurangnya antusias dan semangat belajar siswa, serta dampak negatif dari kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang dapat mempengaruhi karakter siswa. Saran dari peneliti yaitu : (1) Kepala Sekolah perlu menyarankan kepada guru untuk menanamkan sikap toleransi beragama pada siswa di lingkungan sekolah. (2) Guru diharapkan agar menanamkan sikap toleransi beagama kepada siswa dalam pembelajaran baik di dalam kelas maupun di luar kelas. (3) Dalam mengevaluasi pembelajaran guru sebaiknya jangan hanya menggunakan penilaian pengetahuan saja, tetapi juga penilaian sikap.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Toleransi Beragama, Pembelajaran Sejarah, Islamisasi. |
Subjects: | L Education > Special Education > History Education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 31 Mar 2020 15:00 |
Last Modified: | 31 Mar 2020 15:00 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35418 |
Actions (login required)
View Item |