PEMANFAATAN MUSEUM MASJID AGUNG DEMAK SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH BAGI SISWA DI SMA NEGERI 3 DEMAK TAHUN PELAJARAN 2015/2016
Maulana Yusuf , 3101412131 (2019) PEMANFAATAN MUSEUM MASJID AGUNG DEMAK SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH BAGI SISWA DI SMA NEGERI 3 DEMAK TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PEMANFAATAN MUSEUM MASJID AGUNG DEMAK SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH BAGI SISWA DI SMA NEGERI 3 DEMAK TAHUN PELAJARAN 2015/2016)
- Published Version
Download (846kB) | Preview |
Abstract
Pembelajaran Sejarah di sekolah kebanyakan siswa merasa bosan apabila pembelajaran dilakukan dengan monoton ceramah saja, ada juga sekolah-sekolah yang belum mempunyai laboratorium sejarah maupun perpustakaan yang lengkap, serta guru yang tidak sadar terhadap sekitar tentang keadaan museum yang dapat dijadikan sebagai sumber belajar yang menyenangkan bagi siswanya. Maka dari itu guru mepersiapkan pembelajaran yang kreatif dan inovatif agar tercapainya hasil belajar yang maksimal. Guru sejarah bisa melakukan inovasi pembelajaran yang membuat siswanya merasa senang dan paham dalam pembelajaran sejarah. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, penelitian ini berfokus pada pemanfaatan Museum Masjid Agung Demak sebagai sumber belajar sejarah bagi siswa di SMA Negeri 3 Demak Tahun Pelajaran 2015/2016. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data melalui observasi langsung, wawancara, dan dokumentasi. Teknik triangulasi sumber dan metode penelitian digunakan untuk memguji keabsahan data. Analisis data dapat dilakukan dengan cara interaktif dan mengulang-ulang secara terus menerus. Hasil dari penelitian ini : Guru Sejarah SMA N 3 Demak mengemukakan bahwa Museum Masjid Agung Demak dapat dijadikan sebagai sumber belajar sejarah, siswa merasa lebih antusias saat pembelajaran dilakukan dengan terjun langsung ke sumber belajar karena dapat dilihat secara langsung. Adanya kendala-kendala yang dialami ketika memanfaatkan Museum Masjid Agung Demak sebagai sumber pembelajaran sejarah membuat pembelajaran kurang maksimal. Upaya guru dalam mengatasi kendala tersebut dengan mengarahkan siswa untuk fokus terhadap apa yang harus didapat saat melakukan observasi ke museum. Simpulan penelitian yaitu: Pemanfaatan Museum Masjid Agung Demak sebagai sumber belajar Sejarah di SMA Negeri 3 Demak sudah berjalan dengan baik, dengan metode pembelajaran diluar kelas ini membantu siswa antusias dalam pembelajaran yang hanya monoton di kelas saja. Saran yang diajukan yaitu : guru memanfaatkan Museum Masjid Agung Demak sebagai sumber belajar sejarah untuk bisa di terapkan disekolah lain, pengelola Museum Masjid Agung Demak menyarankan bagi sekolah untuk menerapkan eduwisata yang dicanangkan Pemerintah Kota Demak di lingkup museum dan berharap adanya pengembangan perluasan di Museum Masjid Agung Demak.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pemanfaatan, Museum Masjid Agung Demak, Sumber Belajar Sejarah |
Subjects: | L Education > Special Education > History Education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 31 Mar 2020 14:30 |
Last Modified: | 31 Mar 2020 14:30 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35415 |
Actions (login required)
View Item |