PEMBANGUNAN OLAHRAGA DI KABUPATEN LOMBOK UTARA DI TINJAU DARI SPORT DEVELOPMENT INDEX (SDI)


AGUS NULHADI, 0602517028 (2019) PEMBANGUNAN OLAHRAGA DI KABUPATEN LOMBOK UTARA DI TINJAU DARI SPORT DEVELOPMENT INDEX (SDI). Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of UPLOAD_AGUS_NULHADI.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (6MB) | Preview

Abstract

Nulhadi, Agus. 2019. Pembangunan Olahraga di Kabupaten Lombok Utara Ditinjau Dari Sport Development Index (SDI). Program Studi Pendidikan Olahraga. Pascasarjana Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I Prof. Dr. Soegiyanto., K.S M.S., Pembimbing II Dr. H. Harry Pramono., M.Si. Kata Kunci: Pembanguna Olahraga, Partisipasi Masyarakat, Ruang Terbuka, Sumber Daya Manusia, dan Kebugaran Masyarakat. Pembangunan adalah proses perubahan menuju langkah yang lebih baik, pembangunan dengan terprogram dan sistematis akan berdampak positif demi meningkatkan dan mempertahankan taraf hidup. Majunya suatu pembangunan harus didukung oleh beberapa aspek. Begitu juga dalam pembangunan olahraga, pembangunan olahraga hendaknya memperhtikan beberapa aspek dimensi yakni SDM, Patisipasi, Kebugaan, dan Rung Terbuka. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian untuk menganalisis: (1) Untuk menganalisis ketersedian ruang terbuka, (2) Menganalisis sumber daya manusia, (3) Menganalisis partisipasi masyarakat, (4) Menganalisis kebugaran masyarakat di Kabupaten Lombok Utara. Penelitian ini merupakan penelitian analisis kuantitatif, dengan sampel penelitian yang diambil sebanyak 270 orang, masing - masing 90 orang dari 3 kecamatan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik stratified random samplingd dengan cluster sampling. Instrument pengambilan data dilakukan dengan observasi, kuesioner, wawancara, dokumentasi, test MFT. Teknik analisis data menggunakan interaktif. Hasil penelitian: (1) Nilai indeks Ruang Terbuka 0,205, (2) Nilai indeks Partisipasi Masyarakat 0,240, (3) Nilai indeks Kebugaran 0,395, (4) dan Nilai indeks Sumber Daya Manusia 0,0006, (5) Hasil dari gabungan empat indeks dimensi tersebut dapat diketahui bahwa Pembangunan Olahraga di Kabupaten Lombok Utara ditinjau dari sport development index adalah 0,209. Simpulan penelitian. Dengan demikian pembangunan olahraga Kabupaten Lombok Utara ditinjau dari SDI dikatagorikan rendah berdasarkan nilai yang didapat. Demi meningkatkan pembangunan olahraga perlu adanya perbaikan dari masing - masing indeks SDI secara konsultan terutama nilai indeks dimensi yang paling rendah dan dilakukan dengan sistematis demi terbentuknya keunggulan masyarakat dalam tiga pilar olahraga.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pembanguna Olahraga, Partisipasi Masyarakat, Ruang Terbuka, Sumber Daya Manusia, dan Kebugaran Masyarakat.
Subjects: O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S2
Depositing User: A.Md Angga Rizky Purwandra
Date Deposited: 17 Mar 2020 18:21
Last Modified: 17 Mar 2020 18:21
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35292

Actions (login required)

View Item View Item