INTERAKSI SIMBOLIK PADA PERTUNJUKAN KESENIAN SINTREN DESA LUWIJAWA KECAMATAN JATINEGARA KABUPATEN TEGAL


AJENG AULIA AZZAHRO , 2501414036 (2019) INTERAKSI SIMBOLIK PADA PERTUNJUKAN KESENIAN SINTREN DESA LUWIJAWA KECAMATAN JATINEGARA KABUPATEN TEGAL. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of INTERAKSI SIMBOLIK PADA PERTUNJUKAN KESENIAN SINTREN DESA LUWIJAWA KECAMATAN JATINEGARA KABUPATEN TEGAL]
Preview
PDF (INTERAKSI SIMBOLIK PADA PERTUNJUKAN KESENIAN SINTREN DESA LUWIJAWA KECAMATAN JATINEGARA KABUPATEN TEGAL) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Interaksi simbolik merupakan interaksi yang menggunakan simbol atau tanda yang memiliki makna. Interaksi erat kaitannya dengan komunikasi. Maka sering ditemukan adanya interaksi dalam setiap proses komunikasi. Dalam pertunjukan Kesenian Sintren Desa Luwijawa Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal terdapat proses interaksi simbolik yang terjadi antara pemain dengan pemain, pemain dengan pemusik, pemain dengan penonton, pemusik dengan pemusik, penonton dengan penonton yang terjadi secara tidak terduga sehingga menarik untuk dikaji, masalah dalam penelitian ini adalah interaksi simbolik pada pertunjukan Kesenian Sintren dengan pokok: (1) Bagaimanakah bentuk pertunjukan Kesenian Sintren Desa Luwijawa; (2) Bagaimana proses interaksi simbolik yang terjadi dalam pertunjukan Kesenian Sintren Desa Luwijawa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui proses interaksi simbolik pada Kesenian Sintren Desa Luwijawa Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal yang meliputi: (1) Mengetahui bentuk pertunjukan Kesenian Sintren Desa Luwijawa (2) Memahami proses interaksi simbolik yang terjadi dalam pertunjukan Kesenian Sintren Desa Luwijawa. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, semiotika, etik dan emik. Data diperoleh melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengujian keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Teknik analisis data menggunakan teori Adshead yang meliputi mengamati dan mendeskripsikan, memahami, dan melakukan interpretasi. Hasil dari penelitian ini yaitu: (1) Bentuk Pertunjukan yang meliputi elemen-elemen pertunjukan meliputi tema, pelaku pertunjukan, busana/kostum yang dikenakan, make up/rias, musik pengiring, properti, gerak, tempat pertunjukan, tata cahaya dan suara; (2) Proses interaksi simbolik yang terjadi yaitu antara pemain dengan pemain, pemain dengan penonton, pemain dengan pemusik, pemusik dengan pemusik, penonton dengan penonton. Berdasarkan dari hasil penelitian Kesenian Sintren Desa Luwijawa, peneliti memberikan saran kepada anggota kelompok Kesenian Sintren agar menambah inovasi baru dalam beberapa elemen pertunjukan agar pertunjukan Kesenian Sintren lebih variatif dan lebih menarik. Perhatikan pula proses regenerasi para pelaku pertunjukan Kesenian Sintren agar lestari.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pertunjukan, Kesenian Sintren, Interaksi Simbolik
Subjects: N Fine Arts > NL Theater and Dance
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 09 Mar 2020 16:01
Last Modified: 09 Mar 2020 16:01
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35185

Actions (login required)

View Item View Item