KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS VII DITINJAU DARI KECEMASAN MATEMATIKA PADA DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN EDMODO


Fithria Tri Adiyanti , 4101414072 (2018) KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS VII DITINJAU DARI KECEMASAN MATEMATIKA PADA DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN EDMODO. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS VII DITINJAU DARI KECEMASAN MATEMATIKA   PADA DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN  EDMODO  ]
Preview
PDF (KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS VII DITINJAU DARI KECEMASAN MATEMATIKA PADA DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN EDMODO ) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berfokus pada kemampuan komunikasi matematis peserta didik melalui model Discovery Learning berbantuan Edmodo ditinjau dari kecemasan matematika peserta didik. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menguji ketuntasan kemampuan komunikasi matematis peserta didik melalui model DL berbantuan Edmodo, dan mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis peserta didik melalui model DL berbantuan Edmodo ditinjau dari kecemasan matematika . Penelitian ini menggunakan metode kombinasi (mixed methods) dengan model concurrent embedded. Metode penelitian kuantitatif yaitu desain penelitian kuantitatif, populasi dan sampel, dan variable penelitian. Desain penelitiannya yaitu posttest-only control design, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII SMP Negeri 6 Semarang tahun ajaran 2017/2018, dan sampel dalam penelitian ini diambil secara random sampling, dengan populasi normal dan homogen. Metode penelitian kualitatif yaitu subjek. Pengambilan subjek penelitian untuk data kualitatif berdasarkan purposive sampling.Teknik pengumpulan data kuantitatif menggunakan tes, sedangkan pengumpulan data kualitatif menggunakan observasi, skala kecemasan, dan wawancara. Data kuantitatif dianalisis menggunakan uji normalitas, homogenitas, kesamaan dua ratarata, t, dan z. Data kualitatif diuji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan (1) kemampuan komunikasi matematis peserta didik dengan model DL berbantuan Edmodo mencapai ketuntasan klasikal, (2) kemampuan komunikasi matematis peserta didik dengan model pembelajaran DL berbantuan Edmodo lebih daripada kemampuan komunikasi matematis peserta didik dengan model pembelajaran DL, (3) peserta didik dengan kecemasan matematika rendah dapat memenuhi semua indikator kemampuan komunikasi matematis, peserta didik dengan kecemasan sedang belum mampu memenuhi indikator menyelesaikan masalah matematika melalui menghubungkannya dengan rumus atau konsep matematika, peserta didik dengan kecemasan tinggi belum mampu memenuhi indikator menyajikan permasalahan kontekstual ke dalam bentuk gambar, grafik, tabel atau aljabar, dan belum mampu memenuhi indikator menyelesaikan masalah matematika melalui menghubungkannya dengan rumus atau konsep matematika.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Komunikasi Matematis, Discovery Learning, Edmodo, Kecemasan Matematika.
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 12 Feb 2020 14:56
Last Modified: 12 Feb 2020 14:56
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34972

Actions (login required)

View Item View Item