PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL DESA WISATA KANDRI SEMARANG DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI
Meydiana , 2411414048 (2019) PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL DESA WISATA KANDRI SEMARANG DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL DESA WISATA KANDRI SEMARANG DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI)
- Published Version
Download (725kB) | Preview |
Abstract
Desa Wisata Kandri merupakan salah satu Desa Wisata yang terletak di Semarang. Desa Wisata Kandri terkenal dengan wisata Goa Kreo dan Waduk Jatibarang, selama ini Desa Wisata Kandri belum memiliki identitas visual dan media promosi yang berfungsi untuk menarik minat dan dikenal oleh masyarakat luas. Tujuan proyek studi ini adalah menghasilkan identitas visual dan rancangan media promosi, serta penerapan logo yang diaplikasikan ke beberapa media promosi yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, sehingga dapat meningkatkan minat daya tarik wisatawan. Perancangan identitas visual dan media promosi untuk Desa Wisata Kandri dibuat dengan menerapkan konsep bauran media, yaitu penggunaan beberapa media yang dirasa efektif dan efisien untuk mempromosikan Desa Wisata Kandri. Dalam konsep bauran media terdapat adanya proses seleksi dan prioritas media yang lebih efektif dalam menyampaikan pesan kepada khalayak dan lebih efisiensi biaya. Perancangan identita visual dan media promosi ini dilakukan secara digital menggunakan software CorelDraw dan Adobe Photoshop dalam olah bitmap dan vektor. Karya media promosi dibuat melalui tahap a) pengumpulan data, b) penetapan draf media promosi, c) pembuatan media promosi, d) penilaian dan diskusi karya dengan pembimbing dan mitra. Melalui proyek studi ini telah dihasilkan rancangan identitas visual berupa logo dan media promosi Desa Wisata Kandri berupa stationary yang digunakan untuk membangun kepercayaan terhadap perusahaan, sales promotion sebagai bentuk loyalitas perusahaan terhadap pelanggan sekaligus meningkatkan minat wisatawan, tiket digunakan sebagai media promosi secara langsung untuk menarik minat konsumen, iklan media cetak digunakan sebagai media promosi untuk menyasar target market yang lebih luas, dan billboard yang digunakan sebagai media promosi untuk menyasar wisatawan diberbagai tempat. Dengan adanya perancangan identitas visual dan media promosi Desa Wisata Kandri Semarang diharapkan dapat membantu meningkat citra perusahaan, memperluas segmentasi pasar dan memberikan ciri khas tersendiri bagi Desa Wisata Kandri dimata wisatawan agar dapat bersaing di dalam dunia pariwisata.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perancangan, Identitas Visual, Media Promosi, Desa Wisata Kandri. |
Subjects: | N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Seni Rupa (S1) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 06 Feb 2020 14:30 |
Last Modified: | 06 Feb 2020 14:30 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34920 |
Actions (login required)
View Item |