HUBUNGAN MOTIVASI DAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD GUGUS KUDA LAUT KECAMATAN SEMARANG UTARA


Cynthia Imawati Mahmud , 1401415406 (2019) HUBUNGAN MOTIVASI DAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD GUGUS KUDA LAUT KECAMATAN SEMARANG UTARA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of HUBUNGAN MOTIVASI DAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD GUGUS KUDA LAUT KECAMATAN SEMARANG UTARA]
Preview
PDF (HUBUNGAN MOTIVASI DAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD GUGUS KUDA LAUT KECAMATAN SEMARANG UTARA) - Published Version
Download (799kB) | Preview

Abstract

Motivasi belajar dan aktivitas belajar merupakan faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa. Seseorang yang memiliki motivasi belajar yang tinggi dan didukung oleh aktivitas belajar yang baik akan berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa. Semakin tinggi motivasi belajar dan semakin baikaktivitas belajar maka akan meningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah (1) menguji hubungan motivasi belajar dengan hasil belajar IPS siswa kelas V SD Gugus Kuda Laut Kecamatan Semarang Utarra (2) menguji hubungan aktivitas belajar dengan hasil belajar IPS siswa kelas V SD Gugus Kuda Laut Kecamatan Semarang Utara (3) menguji hubungan motivasi belajar dan aktivitas belajar dengan hasil belajar IPS siswa kelas V SD Gugus Kuda Laut Kecamatan Semarang Utara. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 295 siswa kelas V SD Gugus Kuda Laut Kecamatan Semarang Utara. Teknik pengambilan sampel menggunakan Proportional Random Sampling sebanyak 158 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Uji instrumen dilakukan dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis data dengan statistik deskriptif, uji normalitas, uji linieritas, analisis korelasi sederhana, analisis korelasi ganda, dan uji signifikansi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dengan hasil belajar IPS dengan dengan koefisien korelasi rhitung = 0,592 yang termasuk dalam kategori kuat; (2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara aktivitas belajar dengan hasil belajar IPS dengan dengan koefisien korelasi rhitung = 0,484 yang termasuk dalam kategori kuat; (3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dan aktivitas belajar secara bersama-sama dengan hasil belajar IPS, dengan koefisien korelasi rhitung = 0,600 yang termasuk kategori kuat dan Fhitung = 43,704. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dan aktivitas belajar secara bersama-sama dengan hasil belajar IPS siswa Kelas V SD Gugus Kuda Laut Kecamatan Semarang Utara. Saran bagi gurudan sekolah hendaknya dapat menumbuhkan dan meningkatkan motivasi belajar dan aktivitas belajar siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar IPS; motivasi belajar; aktivitas belajar
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 23 Jan 2020 20:09
Last Modified: 23 Jan 2020 20:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34758

Actions (login required)

View Item View Item