ANALISIS GAYA BAHASA YANG TERDAPAT PADA TEKS LAGU BACK NUMBER
Rahmad Setiaji , 2302414051 (2019) ANALISIS GAYA BAHASA YANG TERDAPAT PADA TEKS LAGU BACK NUMBER. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (ANALISIS GAYA BAHASA YANG TERDAPAT PADA TEKS LAGU BACK NUMBER)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Gaya bahasa merupakan sebuah ciri khas dari seseorang dalam mengungkapkan pikiran melalui bahasa yang bisa memperlihatkan jiwa dan kepribadian penulis atau pemakai gaya bahasa. Gaya bahasa dapat dijumpai dalam kegiatan pembelajaran mata kuliah dokkai. Selain dalam pembelajaran, gaya bahasa juga bisa dijumpai dalam karya literatur lainnya. Dengan mengetahui penggunaan gaya bahasa, pembelajar bahasa Jepang bisa memahami kalimat yang menggunakan gaya bahasa yang dijumpai pada mata kuliah dokkai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penanda gaya bahasa yang digunakan, makna gaya bahasa yang digunakan, serta fungsi gaya bahasa yang digunakan. Simpulan dari penelitian ini adalah ditemukannya 10 jenis gaya bahasa dalam teks lagu Back Number. 10 jenis gaya bahasa itu adalah repetisi, oksimoron, personifikasi, paradoks, pertanyaan retorikal, simile, sinestesia, metafora, onomatope, dan antitesis. Penanda dari gaya bahasa tersebut adalah pengulangan, penggunaan kosakata yang maknanya bertolak belakang, persamaan dengan manusia, penggunaan kata yang tidak sejalan dengan logika, pertanyaan yang makna sesungguhnya adalah pernyataan, kemiripan, penggunaan alat indera, perbandingan, persamaan bunyi, dan gagasan yang bertentangan. Fungsi dari penggunaan gaya bahasa tdalam lirik lagu Back Number adalah untuk menjelaskan, memperkuat, menstimulasi asosiasi, dan sebagai hiasan. Ada dua fungsi yang tidak ditemukan dalam penelitian ini yaitu menimbulkan gelak tawa, dan menghidupkan objek mati.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | gaya bahasa, penanda, makna, fungsi |
Subjects: | P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Jepang (S1) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 22 Jan 2020 14:10 |
Last Modified: | 22 Jan 2020 14:10 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34638 |
Actions (login required)
View Item |