PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN-DIRI PADA MATA KULIAH PRATIQUE DE LA GRAMMAIRE ÉLÉMENTAIRE


Annisa Zulfa , 2301414036 (2019) PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN-DIRI PADA MATA KULIAH PRATIQUE DE LA GRAMMAIRE ÉLÉMENTAIRE. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN-DIRI PADA MATA KULIAH PRATIQUE DE LA GRAMMAIRE ÉLÉMENTAIRE]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN-DIRI PADA MATA KULIAH PRATIQUE DE LA GRAMMAIRE ÉLÉMENTAIRE) - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Penilaian adalah bagian dari proses pembelajaran. Penilaian-diri dilakukan oleh mahasiswa untuk mengetahui kelemahan mereka, kelebihan mereka, kualitas mereka, dan kekurangan mereka dalam pembelajaran. Sampai saat ini, mahasiswa belum melakukan penilaian-diri karena belum ada instrumen penilaian-diri untuk mata kuliah pratique de la grammaire élémentaire. Padahal, mereka perlu untuk melakukan penilaian-diri guna mengetahui tingkat kemampuan mereka, sehingga mereka tahu strategi yang harus dilakukan dalam pembelajaran. Namun, saat ini belum ada instrumen penilaian-diri yang dapat digunakan mahasiswa untuk mengukur dan mengetahui kemampuan mereka dalam mata kuliah pratique de la grammaire élémentaire, maka perlu dikembangkan instrumen penilaian-diri untuk mata kuliah pratique de la grammaire élémentaire. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kebutuhan mahasiswa dan dosen terhadap instrumen penilaian-diri dan mengembangkan instrumen penilaian-diri untuk mata kuliah pratique de la grammaire élémentaire. Penelitian ini menggunakan metode research and development (R&D). Penelitian ini mengadopsi lima langkah penelitian, yaitu (1) analisis potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi produk, dan (5) revisi produk. Hasil analisis kebutuhan mahasiswa dan dosen yaitu, penggunaan bahasa prancis dan indonesia dalam produk, komponen penilaian-diri mencakup connaissances (pengetahuan) dan compétences (kemampuan), model pengisian instrumen yaitu mencentang dan memberi contoh. Hasil penlitian ini berupa buku instrumen penilaian-diri untuk mata kuliah pratique de la grammaire élémentaire terdiri atas 5 unite yang mencakup 12 materi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Asesmen Otentik, Instrumen, Penilaian-Diri, pratique de la grammaire élémentaire
Subjects: P Language and Literature > PDA French Languages
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Prancis (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 20 Jan 2020 18:14
Last Modified: 20 Jan 2020 18:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34608

Actions (login required)

View Item View Item