PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN PROGRAM KAMPUNG IKLIM DI DUSUN SOKA DESALEREP KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2019


Ika Muliani Putri , 3201415011 (2019) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN PROGRAM KAMPUNG IKLIM DI DUSUN SOKA DESALEREP KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2019. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of 3201415011maria.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Dalam rangka untuk mengatasi masalah perubahan iklim yang terjadi maka dalam setiap kelompok-kelompok kecil di masyarakat mempunyai cara dan upaya untuk menghadapi perubahan iklim tersebut. Dusun Soka merupakan salah satu tempat yang menyelenggarakan kegiatan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim berupa kegiatan Program Kampung Iklim (Proklim). Tujuan penelitian ini untuk menguraikan pelaksanaan Proklim dan mengetahui seberapa besar partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Proklim. Teknik pengambilan sampel yaitu Simple Random Sampling dengan jumlah 61 KK sebagai responden. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan angket, wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu statistik deskriptif dan deskriptif persentase. Hasil penelitian ini yaitu a) Pelaksanaan Proklim di Dusun Soka terbagi menjadi 2 upaya yaitu: 1) Upaya adaptasi perubahan iklim, kegiatannya meliputi: pengendalian banjir (pembuatan biopori, manajan, Embung Sebligo) dan peningkatan ketahanan pangan (menanam tanaman sayur dan buah, toga, pemanfaatan barang bekas untuk media tanam). 2) Upaya mitigasi perubahan iklim, kegiatannya meliputi pengelolaan sampah, limbah padat dan cair (TPS3R, bank Sampah “Soka Resik” dan pemanfaatan sampah menjadi hasta karya), 3) Dukungan keberlanjutan yang meliputi dukungan masyarakat dusun Soka serta jajaran dinas terkait. b) Partisipasi masyarakat, meliputi: partisipasi dalam pengambilan keputusan 37,7% (rendah), partisipasi dalam pelaksanaan 52,46% (tinggi), partisipasi dalam pengambilan manfaat 32,79% (tinggi) dan partisipasi dalam evaluasi 34,43% (sangat rendah). Saran untuk pelaksanaan Proklim di Dusun Soka yaitu masyarakat Dusun Soka untuk lebih meningkatkan kesadarannya dalam menjaga lingkungan sekitar dan lebih meningkatkan skill untuk dapat mengelola sampah baik organik maupun anorganik. Kedepannya bisa menambah jenis tanaman untuk ketahanan pangan menjadi tanaman pokok yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Partisipasi, Proklim, Pelaksanaan
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 30 Dec 2019 17:28
Last Modified: 30 Dec 2019 17:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34127

Actions (login required)

View Item View Item