EKSISTENSI PEREMPUAN DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL KHALIEQY


Staniyaturrohmah , 2111415042 (2019) EKSISTENSI PEREMPUAN DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL KHALIEQY. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of EKSISTENSI PEREMPUAN DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL KHALIEQY]
Preview
PDF (EKSISTENSI PEREMPUAN DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL KHALIEQY) - Published Version
Download (736kB) | Preview

Abstract

Gerakan feminis telah membawa dampak positif bagi perempuan dengan diterimanya sosok perempuan di lingkungan kerja dan pemerintahan yang dulunya hanya diperuntukkan untuk laki-laki. Perempuan yang dulunya ditindas dan dianggap sebagai sosok kedua setelah laki-laki mulai berani bersaing dengan menunjukkan kemampuannya. Namun pada kenyataannya, meski perempuan telah mampu bangkit, perannya di masyarakat tidak begitu berarti. Perempuan masih dianggap sebagai sosok yang berdiri di belakang laki-laki. Beberapa masyarakat masih beranggapan bahwa peran sekunder perempuan adalah suatu garis takdir sehingga tidak dapat diubah dengan cara apapun. Anggapan tersebut yang kemudian menimbulkan pemberontakan para perempuan yaitu dengan menunjukkan eksistensinya. Bentuk pemberontakan yang dilakukan perempuan tercermin dari beberapa karya novel yang mengupas eksistensi seorang perempuan, salah satunya yaitu novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsi bentuk-bentuk eksistensi perempuan dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy, (2) mendeskripsikan faktor pendorong yang menyebabkan perempuan dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy mewujudkan eksistensinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan feminisme eksistensialisme Simone de Beauvoir yang mendasarkan kerjanya pada novel feminis berjudul Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy. Metodologisnya menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data dokumentasi catat dan klasifikasi. Beberapa tahapan analisis datanya yaitu mengidentifikasi, mengklasifikasi, menganalisis, dan menyimpulkan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tokoh perempuan dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy ini dapat mencapai eksistensinya sebagai perempuan dengan dibuktikannya beberapa sikap yang menunjukkan potensi serta dilakukannya secara sukarela atau sesuai dengan keinginannya. Bentuk eksistensi yang ditunjukkan dalam sikap antara lain yaitu: a) kemauannya untuk belajar, b) berprestasi, c) keinginan setara dengan laki-laki, d) kemauannya memberi pengaruh (influencer), dan e) kemauannya menjadi jati diri sebagai seorang perempuan. Faktor pendorong yang melatarbelakangi pewujudan eksistensi tokoh perempuan dalam novel disimpulkan dalam garis besar suatu perlakuan perbedaan gender. Perlakuan perbedaan gender lebih spesifiknya yaitu: a) marginalisasi atau pembatasan gerak, b) stereotipe atau pelabelan masyarakat, dan c) beban kerja yang ditanggung. Saran dari hasil penelitian ini adalah (1) penelitian dapat menjadi bahan referensi penelitian yang terkait, khususunya di bidang kesusastraan (2) objek penelitian ini dapat diteliti dengan kajian teori lainnya yang sesuai seperti sosiologi, psikologi, atau sastra bandingan, dan (3) diharapkan penelitian ini dapat menjadi gambaran bagi perempuan untuk menghadapai permasalahan serupa realitas kehidupan masyarakat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: eksistensi, feminisme, novel, Perempuan, perbedaan gender
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia
P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Sastra
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 12 Dec 2019 13:16
Last Modified: 12 Dec 2019 13:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33801

Actions (login required)

View Item View Item