Analisis Kesalahan Peserta Didik Kelas VIII SMP N 30 Semarang dalam Menyelesaikan Soal Cerita pada Materi Pokok Sistem Persamaan Linear Dua Variabel


Martiani , 4101406049 (2011) Analisis Kesalahan Peserta Didik Kelas VIII SMP N 30 Semarang dalam Menyelesaikan Soal Cerita pada Materi Pokok Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Analisis Kesalahan Peserta Didik Kelas VIII SMP N 30 Semarang dalam Menyelesaikan Soal Cerita pada Materi Pokok Sistem Persamaan Linear Dua Variabel]
Preview
PDF (Analisis Kesalahan Peserta Didik Kelas VIII SMP N 30 Semarang dalam Menyelesaikan Soal Cerita pada Materi Pokok Sistem Persamaan Linear Dua Variabel) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Dalam proses belajar mengajar, guru sering menekankan pada ketrampilan mengerjakan soal sedangkan pemahaman konsepnya sangat kurang. Ini bertentangan dengan 3 buah aspek dalam matematika yang harus dimiliki oleh peserta didik secara seimbang yaitu pemahaman konsep, penalaran dan komunikasi, serta pemecahan masalah. Oleh sebab itu sering terjadi kesalahan pada peserta didik dalam menyelesaikan soal cerita dalam hal pemecahan masalah. Permasalahan yang dibahas adalah apa saja kesalahan peserta didik dalam mengerjakan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel serta apa saja yang menyebabkan kesalahan peserta didik dalam mengerjakan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII SMP Negeri 30 Semarang tahun pelajaran 2010/2011. Sampel penelitian adalah kelas VIII-A sebagai kelas uji coba sebanyak 36 peserta didik dan kelas VIII-D sebagai kelas penelitian sebanyak 36 peserta didik. Pengambilan subyek penelitian yaitu dari 36 siswa kelas VIII-D yang mengikuti tes, hasil tes peserta didik diurutkan berdasarkan dari skor yang terbesar ke yang terkecil kemudian dibagi menjadi tiga kelompok. Subyek penelitian terdiri dari 2 peserta didik dari kelompok atas, 2 peserta didik dari kelompok sedang, dan 2 peserta didik dari kelompok bawah yang masing-masing memiliki kesalahan terbanyak atau menarik dari kelompoknya sehingga jumlah subyek penelitian ada 6 peserta didik yang selanjutnya akan dilakukan wawancara intensif. Hasil penelitian diperoleh kesalahan yang sering dilakukan peserta didik adalah kesalahan penggunakan data dan kesalahan interpretasi bahasa, selain itu ada juga kesalahan teknis, kesalahan prosedur, dan kesalahan penarikan kesimpulan. Adapun penyebab kesalahan tersebut adalah peserta didik kurang memahami soal, tidak dapat menentukan langkah-langkah penyelesaian, tidak dapat membuat model matematika, kurang teliti dalam melakukan perhitungan, kurang memahami berlakunya operasi pada aljabar, kurang teliti dalam memasukkan data ke variabel, tidak memeriksa hasil perhitungannya kembali. Berdasarkan penelitian tersebut maka disarankan kepada guru SMP Negeri 30 Semarang hendaknya menjelaskan langkah-langkah dalam mengerjakan soal cerita serta menekankan pada langkah memahami masalah, menyusun rencana, melaksanakan rencana dan memeriksa kembali agar kesalahan-kesalahan peserta didik dalam mengerjakan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel tidak terulang lagi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: analisis kesalahan, soal cerita, materi pokok sistem persamaan linear dua variabel.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 15 Aug 2011 07:42
Last Modified: 25 Apr 2015 05:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/3380

Actions (login required)

View Item View Item