PENGEMBANGAN BUKU PENGAYAAN MENYUSUN TEKS EKSPLANASI BERMUATAN PENDIDIKAN PENGURANGAN RISIKO BENCANA UNTUK PESERTA DIDIK SMP


Khairunisa Putri Safitri, 2101412109 (2019) PENGEMBANGAN BUKU PENGAYAAN MENYUSUN TEKS EKSPLANASI BERMUATAN PENDIDIKAN PENGURANGAN RISIKO BENCANA UNTUK PESERTA DIDIK SMP. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGEMBANGAN BUKU PENGAYAAN MENYUSUN TEKS EKSPLANASI BERMUATAN PENDIDIKAN PENGURANGAN RISIKO BENCANA UNTUK PESERTA DIDIK SMP]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN BUKU PENGAYAAN MENYUSUN TEKS EKSPLANASI BERMUATAN PENDIDIKAN PENGURANGAN RISIKO BENCANA UNTUK PESERTA DIDIK SMP) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Pembelajaran bahasa Indonesia pada Kurikulum 2013 menjadi penghela ilmu pengetahuan dengan pembelajaran berbasis teks. Pembelajaran berbasis teks pada mata pelajaran Bahasa Indonesia merupakan implementasi dari pembelajaran tematik integratif. Dalam metode tematik integratif, materi ajar disampaikan dalam bentuk tema-tema yang mengintegrasikan seluruh mata pelajaran. Kompetensi dari berbagai mata pelajaran diintegrasikan ke dalam berbagai tema yang mengintegrasikan sikap, keterampilan, dan pengetahuan dalam proses pembelajaran dan integrasi berbagai konsep dasar yang berkaitan. Dari konsep dasar pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum 2013 yang merupakan implementasi dari tematik integratif, dalam pembelajarannya dapat diintegrasikan Pendidikan Pengurangan Risiko Bencana. Hal ini disesuaikan dengan kebutuhan Indonesia sebagai negara yang rawan bencana untuk dapat mengintegrasikan pendidikan mengenai kebencanaan ke dalam kurikulum sekolah. Oleh sebab itu, dikembangkan buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana sebagai pendamping buku teks pelajaran yang mengangkat muatan pendidikan pengurangan risiko bencana. Tujuan penelitian ini, meliputi 1) menganalisis kebutuhan buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana untuk peserta didik SMP; 2) mengembangkan buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana untuk peserta didik SMP; dan 3) mendeskripsikan penilaian ahli terhadap prototipe buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana untuk peserta didik SMP. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) yang dilakukan dengan lima tahapan: 1) potensi dan masalah; 2) mengumpulkan informasi; 3) desain produk; 4) validasi desain; dan 5) revisi dan perbaikan desain. Penelitian ini menggunakan dua teknik pengumpulan data, yaitu angket dan wawancara untuk memeroleh data kebutuhan buku pengayaan dan penilaian prototipe buku pengayaan. Adapun sumber data terdiri atas peserta didik, guru, dan dosen ahli. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dan kualitatif yang terdiri atas pemaparan data dan simpulan data. Hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, hasil analisis kebutuhan buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana menghasilkan karakteristik buku pengayaan yang vii terdiri atas tiga aspek: (1) aspek kebutuhan buku pengayaan, (2) aspek kebutuhan materi teks eksplanasi, dan (3) aspek kebutuhan pendidikan pengurangan risiko bencana. Kedua, buku pengayaan dikembangkan berdasarkan prinsip-prinsip pengembangan. Aspek materi dikembangkan berdasarkan prinsip keterkaitan, kesesuaian, dan kebaruan. Aspek penyajian materi dikembangkan berdasarkan prinsip kemenarikan, keruntutan, dan kebaruan. Aspek bahasa dan keterbacaan dikembangkan berdasarkan prinsip kemudahan, kesesuaian, kekomunikatifan, dan kebakuan. Aspek grafika dikembangkan berdasarkan prinsip kesesuaian, kemenarikan, dan kekonsistenan. Buku pengayaan dikembangkan pada beberapa bagian, meliputi (1) bagian awal buku yang terdiri atas judul, hak cipta, prakata, petunjuk penggunaan, dan daftar isi; (2) bagian isi buku yang terdiri atas tiga bab, yaitu bab I berjudul Memahami Teks Eksplanasi Melalui Fenomena Bencana, bab II yang berjudul Menyusun Teks Eksplanasi Berdasarkan Fenomena Bencana, dan bab III yang berjudul Mengeksplorasi Fenomena Alam; dan (3) bagian akhir buku yang berisi glosarium, daftar pustaka, dan identitas penulis. Ketiga, hasil penilaian terhadap prototipe buku pengayaan yang dilakukan oleh ahli menghasilkan nilai rata-rata 72,9 pada bagian awal buku; pada bagian isi buku mendapatkan nilai rata-rata 76,9; dan pada bagian akhir mendapatkan nilai rata-rata 68,75. Perbaikan dilakukan pada bagian materi/isi, penyajian materi, bahasa, dan kegrafikaan. Adapun saran yang dapat direkomendasikan yaitu (1) buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana untuk peserta didik SMP hendaknya dapat digunakan oleh peserta didik dan guru sebagai buku pendamping buku teks pelajaran dalam pembelajaran menyusun teks eksplanasi; (2) buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana hendaknya dapat digunakan oleh guru sebagai upaya membentuk individu yang memiliki kesadaran dan kemampuan untuk menghadapi bencana dan sebagai pendidikan karakter agar lebih peka dan peduli terhadap lingkungan sekitarnya; dan (3) perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk menguji buku pengayaan menyusun teks eksplanasi bermuatan pendidikan pengurangan risiko bencana untuk peserta didik SMP sehingga dapat digunakan secara maksimal.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: buku pengayaan, menyusun teks, eksplanasi, pengurangan risiko bencana
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia
P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 06 Dec 2019 14:23
Last Modified: 06 Dec 2019 14:23
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33716

Actions (login required)

View Item View Item