PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PADA PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 OLEH GURU DI SMK NU UNGARAN TAHUN 2018
Ismail Shalih , 1102412028 (2019) PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PADA PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 OLEH GURU DI SMK NU UNGARAN TAHUN 2018. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PADA PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 OLEH GURU DI SMK NU UNGARAN TAHUN 2018)
- Published Version
Download (817kB) | Preview |
Abstract
Saat ini teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memiliki peran penting di segala aspek kehidupan. Di dunia pendidikan guru memiliki tanggung jawab penting untuk menguasai TIK dan menerapkannya dalam pembelajaran. Dalam Peraturan Menteri tentang Standar Kualifikasi Akademik Dan Kompetensi Guru pada kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional guru dituntut agar menguasai dan memanfaatkan TIK untuk pembelajaran. Dalam kurikulum 2013 dengan pendekatan saintifik guru tidak lagi menjadi sumber utama belajar siswa melainkan menjadi fasilitator, siswa diperkenankan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya kemudian mengomunikasikan, pada kegiatan tersebut peran TIK sangat penting. Melihat pentingnya TIK tersebut maka masalah yang dibahas pada penelitian ini adalah bagaimana pemanfaatan TIK pada pembelajaran kurikulum 2013 oleh Guru di SMK NU Ungaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif persentase. Data diambil menggunakan angket kuesioner tertutup positif negatif dengan skala likert, wawancara, dokumentasi, dan observasi pengamatan langsung. Populasi penelitian ini adalah Guru di SMK NU Ungaran dengan sampel sebanyak 8 guru dengan kelompok mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Sejarah masing-masing mata pelajaran 2 guru. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Purposive Sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pemanfaatan TIK pada perencanaan pembelajaran mata pelajaran Bahasa Indonesia 70% (tinggi), Bahasa Inggris 75,3% (tinggi), Matematika 81,3% (sangat tinggi), Sejarah 74,6% (tinggi). 2) Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi pada pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Bahasa Indonesia 65,3% (tinggi), Bahasa Inggris 63,3% (tinggi), Matematika 61,3% (tinggi), Sejarah 76,3% (tinggi). 3) Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi pada penilaian pembelajaran mata pelajaran Bahasa Indonesia 66% (tinggi), Bahasa Inggris 63% (tinggi), Matematika 84% (sangat tinggi), Sejarah 84% (sangat tinggi). Saran, ditemukan bahwa guru kurang memanfaatkan TIK pada kegiatan tertentu yang semestinya kegiatan tersebut dapat lebih maksimal jika memanfaatkan TIK. Maka diharapkan guru dapat meningkatkan dan konsisten memanfaatan TIK pada kegiatan perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | TIK, Pembelajaran, Kurikulum 2013. |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 26 Nov 2019 12:22 |
Last Modified: | 26 Nov 2019 12:22 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33314 |
Actions (login required)
View Item |