Pengaruh Kontinuitas Belajar dan Lingkungan Keluarga Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI Jurusan Akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran Tahun Pelajaran 2010/2011
Katri Puput Hapsari , 7101407278 (2011) Pengaruh Kontinuitas Belajar dan Lingkungan Keluarga Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI Jurusan Akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran Tahun Pelajaran 2010/2011. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Pengaruh Kontinuitas Belajar dan Lingkungan Keluarga Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI Jurusan Akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran Tahun Pelajaran 2010/2011)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Prestasi belajar merupakan prestasi belajar yang dicapai oleh siswa dengan kegiatan belajar mengajar yang efektif di sekolah. Prestasi belajar dipengaruh oleh berbagai faktor baik faktor internal maupun faktor eksternal. Hasil observasi awal menunjukkan bahwa prestasi akuntansi yang diperoleh siswa SMK Widya Praja Ungaran tergolong rendah. Permasalahan yang diungkap adalah: adakah pengaruh kontinuitas belajar dan lingkungan keluarga terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI Jurusan Akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran tahun pelajaran 2010/2011 baik secara simultan maupun parsial. Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui pengaruh kontinuitas belajar dan lingkungan keluarga terhadap prestasi belajar akuntansi siswa baik secara simultan maupun parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI jurusan akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran tahun pelajaran 2010/2011 sebanyak 55 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian populasi dimana seluruh populasi dijadikan objek penelitian. Variabel yang dikaji adalah prestasi belajar akuntansi, kontinuitas belajar dan lingkungan keluarga. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase dan analisis inferensial. Hasil perhitungan menggunakan analisis regresi diperoleh persamaan garis regresi Y = 16,262 + 0,321X1 + 0,569X2+e. Hasil perhitungan besarnya pengaruh secara simultan kontinuitas belajar dan lingkungan keluarga memberikan kontribusi terhadap prestasi belajar sebesar 44,7%. Secara parsial besarnya pengaruh kontinuitas belajar terhadap prestasi belajar akunntansi sebesar 7,40%, sedangkan besarnya pengaruh lingkungan keluarga sebesar 20,34%. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kontinuitas belajar dan lingkungan keluarga terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI jurusan akuntansi di SMK Widya Praja Ungaran tahun pelajaran 2010/2011 baik secara simultan maupun parsial. Saran bagi siswa hendaknya lebih memperhatikan kontinuitas belajarnya, dengan pengaturan waktu belajar akuntansi yang baik dan memperhatikan pembagian waktu belajar dirumah. Bagi guru dan sekolah hendaknya menghimbau orang tua siswa untuk memperhatikan cara orang tua mendidik anak serta rutin membayar SPP atau iuran sekolah lainnya tepat waktu, sehingga siswa dapat lebih berkonsentrasi untuk belajar di sekolah.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prestasi Belajar, Kontinuitas Belajar, Lingkungan Keluarga. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 12 Aug 2011 02:40 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 05:07 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/3270 |
Actions (login required)
View Item |