PENGEMBANGAN BUKU PANDUAN MENENTUKAN PIKIRAN POKOK PARAGRAF MENGGUNAKAN MODEL SKRAMBEL UNTUK SISWA KELAS IV SDN BENERWETAN KABUPATEN KEBUMEN


Mugiarti Hanifah , 1401413332 (2017) PENGEMBANGAN BUKU PANDUAN MENENTUKAN PIKIRAN POKOK PARAGRAF MENGGUNAKAN MODEL SKRAMBEL UNTUK SISWA KELAS IV SDN BENERWETAN KABUPATEN KEBUMEN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401413332.pdf]
Preview
PDF
Download (954kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan observasi awal di kelas IV SDN Benerwetan diketahui bahwa bahan ajar yang digunakan pada pembelajaran membaca untuk menentukan pikir-an pokok paragraf di kelas hanya berupa buku paket dan LKS yang desain isi bukunya tidak menarik, penuh soal-soal tanpa kegiatan yang menyenangkan serta penyajian materinya yang belum sistematis (masih loncat-loncat). Oleh karena itu perlu adanya pengembangan bahan ajar untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Rumusan masalahnya adalah bagaimanakah karakteristik, kevalidan, keefektifan dan keprak-tisan buku panduan menentukan pikiran pokok paragraf menggunakan model skrambel? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik, kevalidan, keefektifan, dan kepraktisan buku panduan menentukan pikiran pokok paragraf menggunakan model skrambel. Jenis penelitian ini adalah penelitian research and development (R&D) menggunakan metode penelitian dari Sugiyono (2013:409), terdiri atas beberapa tahap, meliputi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, uji pemakaian, dan produk akhir. Uji coba produk dilakukan di kelas IV SDN Blengorkulon dengan jumlah 10 siswa dan uji coba pemakaian dilakukan di kelas IV SDN Benerwetan dengan jumlah 30 siswa. Teknik analisis data menggunakan deskriptif persentase, uji normalitas, uji homo-genitas, uji t, dan uji gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Buku panduan yang dikembang-kan mengandung komponen khas model skrambel pada bagian soal latihan dan evaluasi; (2) Buku panduan valid berdasarkan validasi dari ahli materi dan media. Didapatkan persentase dan kriteria kelayakan isi 95% (sangat valid), kelayakan penyajian 100% (sangat valid), penilaian model skrambel 100% (sangat valid), kelayakan kegrafikan 89,33% (sangat valid), dan penilaian kebahasaan 90% (sangat valid); (3) Buku panduan berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif yang ditun-jukkan dengan nilai signifikansi uji t bernilai 0.000 < 0,05. Uji gain sebesar 0,43 dengan kriteria sedang; (4) Persentase tanggapan siswa setelah penggunaan buku panduan secara klasikal 89,42% dengan kriteria sangat positif, persentase tanggapan guru adalah 95% dengan kriteria sangat positif. Simpulan penelitian ini adalah buku panduan yang dikembangkan berkarak-teristik model skrambel, buku panduan valid, efektif dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan praktis untuk pembelajaran Bahasa Indonesia. Saran yang dapat disampaikan yaitu buku panduan ini dapat digunakan sebagai bahan ajar alternatif di sekolah, dan dalam mengembangkan buku panduan guru sebisa-bisanya menge-rahkan kreativitas serta inovasinya guna tercipta isi buku yang menarik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: buku panduan; pikiran pokok paragraf; skrambel.
Subjects: L Education > L Education (General) > Development of Learning Media
L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 26 Jun 2018 17:38
Last Modified: 26 Jun 2018 17:38
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31386

Actions (login required)

View Item View Item