PENGEMBANGAN PERMAINAN MONOPOLI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SISWA KELAS II SDN LANGENSARI 02 KECAMATAN UNGARAN BARAT


Budi Adi Prayogo , 1401413281 (2017) PENGEMBANGAN PERMAINAN MONOPOLI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SISWA KELAS II SDN LANGENSARI 02 KECAMATAN UNGARAN BARAT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401413281.pdf]
Preview
PDF
Download (756kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi, wawancara, dan hasil angket dari guru dan siswa kelas II SDN Langensari 02 terdapat permasalahan pada pembelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan bilangan 1 sampai 500, dalam pelaksanaan pembelajaran guru belum memaksimalkan penggunaan sarana dan prasarana seperti media sehingga peserta didik merasa kesulitan dan kurang tertarik untuk belajar matematika. Data nilai ulangan harian menunjukkan rata-rata terendah, dari 23 siswa ada 15 siswa ( 65% ) yang mendapatkan nilai dibawah Kriteria Ketuntasan Maksimal ( KKM ) yaitu 65, sedangkan sisanya 8 siswa ( 35% ) nilainya diatas KKM. Untuk mengatasi permasalahan tersebut peneliti mengembangkan media permainan monopoli pada pembelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan bilangan 1 sampai 500. Terdapat rumusan masalah bagaimanakah model desain media permainan monopoli matematika serta kelayakan dan keefektifan media permainan monopoli. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model desain, kelayakan dan keefektifan media permainan monopoli pada pembelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan bilangan 1 sampai 500 Kelas II. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan metode Research and Development Sugiyono. Langkah-langkah pengembangan sebagai berikut: (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi desain, (5) revisi desain, (6) uji coba produk, (7) revisi produk, (8) uji coba pemakaian, dan (9) produk akhir. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas II SDN Langensari 02 Ungaran Barat. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Analisis data menggunakan uji validitas, Reliabilitas, Normalitas, Homogenitas, Uji z, gain dan N-gain, dan T-test. Hasil Penelitian menunjukan bahwa, penilaian pakar ahli materi sebesar 92,64% (sangat layak) dan ahli media sebesar 91,66%, (sangat layak). Media yang dikembangkan mampu mencapai ketuntasan individual dan ketuntasan klasikal lebih dari 75%. Hasil perhitungan N-gain sebesar 0,08 termasuk dalam kriteria tinggi. Jadi, dapat disimpulkan bahwa media permainan monopoli materi penjumlahan dan pengurangan bilangan 1 sampai 500 Kelas II SD layak digunakan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kelas II SD, Matematika, Pengembangan media, Permainan monopoli
Subjects: L Education > L Education (General) > Development of Learning Media
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 25 Jun 2018 13:20
Last Modified: 25 Jun 2018 13:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31363

Actions (login required)

View Item View Item