STRATEGI PEMBELAJARAN ANAK AUTIS DI SLB AUTISMA YOGASMARA, SEMARANG
TITI IVONY , 1201412031 (2017) STRATEGI PEMBELAJARAN ANAK AUTIS DI SLB AUTISMA YOGASMARA, SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (805kB) | Preview |
Abstract
Strategi pembelajaran yang digunakan ada 4 macam, yaitu SI (Sensori Integrasi), terapi okupasi, terapi bermain dan IP (Intervensi Perilaku).Dalam pelaksanaan strategi pembelajaran terdapat komponen-komponen pembelajaran, dan guna menentukan strategi pembelajaran yang tepat untuk anak berkebutuhan khusus.Permasalahan pada penelitian ini berfokus pada 1) apa itu autis; 2)bagaimana strategi pembelajaran yang digunakan dalam mengajar anak autis; 3)kelebihan dan kekurangan dari strategi yang digunakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan mengenai autis serta bagaimana strategi pembelajaran yang dapat digunakan dan kelebihan serta kekurangan dari strategi pembelajaran yang digunakan di SLB Autisma Yogasmara. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif. Subyek penelitian ini adalah pengajar di SLB Autisma Yogasmara, serta kepala sekolah dan orang tua siswa sebagai pendukung dan pelengkap informan utama. Fokus penelitian ini adalah bagaimana strategi pembelajarn yang digunakan serta kelebihan dan kekurangan dari strategi pembelajaran itu sendiri. Sumber data primer penelitian ini ada 5 orang,yaitu 3 orag subyek utama dan 2 orang informan yang terdiri atas pengajar , kepala sekolah dan orang tua siswa di SLB Autisma Yogasmara, serta data sekunder penelitian ini diperoleh dari pustaka buku, dokumentasi dan internet. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data melalui pengamatan dan triangulasi sumber. Hasil penelitian adalah strategi pembelajaran yang digunakan di SLB Autisma Yogasmara ada 4 macam, yaitu SI (Sensori Integrasi), IP (Intervensi Perilaku), Terapi Bermain dan Terapi Okupasi. Kelebihan dari strategi yang digunakan yaitu sudah di sesuaikan dengan kebutuha anak, karena masing-masing anak autis mempunyai kebutuhan yang berbeda-beda pula, dan kekurangan dari strategi yang digunakan adalah masih ada beberapa anak yang kurang menerima strategi yang diberikan dan tingkat fokus anak yang secara tiba-tiba menghilang dan guru harus bisa mengembalikan tingkat fokus anak untuk mengikuti pembelajaran kembali. Berdasarkan hasil penelitian di atas, disarankan untuk guru lebih menimbulkan kenyamanan anak dalam belajar, supaya fokus anak tidak terpecahkan dan dapat memaksimalkan pendampingan terhadap si anak untuk lebih meningkatkan kemajuan motorik anak.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Pembelajaran dan Autisme |
Subjects: | L Education > Special Education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1) |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 24 May 2018 13:17 |
Last Modified: | 24 May 2018 13:17 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31102 |
Actions (login required)
View Item |