PENGARUH JUMLAH SUDU TURBO CYCLONE DALAM INTAKE MANIFOLD TERHADAP UNJUK KERJA DAN EMISI GAS BUANG MESIN BENSIN 4 LANGKAH 1 SILINDER 110 CC


Pujianto Aristiawan , 5202413025 (2017) PENGARUH JUMLAH SUDU TURBO CYCLONE DALAM INTAKE MANIFOLD TERHADAP UNJUK KERJA DAN EMISI GAS BUANG MESIN BENSIN 4 LANGKAH 1 SILINDER 110 CC. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5202413025.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jumlah sudu turbo cyclone yang tepat terhadap unjuk kerja mesin dan emisi gas buang bensin 4 langkah 1 silinder Yamaha Jupiter Z 110 CC, agar dapat meningkatkan unjuk kerja mesin berupa torsi dan daya, serta meminimalkan kadar emisi gas buang berupa CO (Carbon Monoksida), dan HC (Hidro Carbon). Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental, dengan melakukan 3 (tiga) kali pengujian turbo cyclone 4 sudu, 5 sudu, dan 6 sudu yang ditempatkan pada sisi inlet/masuk. Dengan kemiringan sudu turbo cyclone 45o, diameter 22 mm, lebar 10 mm, dan model sudu tanpa lubang. Pada putaran mesin 2000 rpm sampai 8000 rpm dengan rentang 500 rpm, selanjutnya dilakukan analisis dan pembahasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa turbo cyclone 5 sudu dapat meningkatkan unjuk kerja mesin dan meminimalkan emisi gas buang, diikuti turbo cyclone 6 sudu, dan diikuti turbo cyclone 4 sudu. Turbo cyclone 5 sudu dapat meningkatkan unjuk kerja mesin berupa torsi sebesar 38,53 % pada putaran mesin 8000 rpm, dan daya sebesar 39,32 % pada putaran mesin 8000 rpm. Meskipun demikian, torsi terbesar didapat oleh turbo cyclone 6 sudu pada putaran mesin 3500 rpm sebesar 9,45 N.m, dan daya terbesar didapat oleh turbo cyclone 5 sudu pada putaran mesin 6500 rpm sebesar 6,00 HP. Selain itu, Turbo cyclone 5 sudu dapat menurunkan kadar emisi gas buang berupa CO (Carbon Monoksida) sebesar 78,92 % pada putaran mesin 2000 rpm, dan HC (Hidro Carbon) sebesar 94,64 % pada putaran mesin 8000 rpm. Meskipun demikian, kadar CO (Carbon Monoksida) terrendah pada turbo cyclone 5 sudu sebesar 0,166 % vol pada putaran mesin 7500 rpm, dan kadar HC (Hidro Carbon) terrendah didapat pada putaran mesin 7500 rpm sebesar 7 ppm vol. Kendaran yang mengalami penurunan performa mesin dan emisi gas buang dapat menggunakan turbo cyclone 5 sudu dengan kemiringan 45o tanpa lubang, pemilihan model turbo cyclone sesuai dengan kebutuhan, dan konsep penelitian ini dapat diaplikasikan pada kendaraan injeksi berupa motor dan mobil.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: turbo cyclone, intake manifold, unjuk kerja mesin, emisi gas buang.
Subjects: L Education > Special Education > Mechanical engineering and machinery education
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif, S1
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 09 May 2018 17:44
Last Modified: 09 May 2018 17:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/30981

Actions (login required)

View Item View Item