PERBANDINGAN KUAT LEKAT ANTARA BAJA TULANGAN BARU DAN BAJA TULANGAN BEKAS DENGAN KEDALAMAN PENJANGKARAN 10 CM PADA BETON


MUHAMMAD BAHRUL ULUM , 5101411039 (2017) PERBANDINGAN KUAT LEKAT ANTARA BAJA TULANGAN BARU DAN BAJA TULANGAN BEKAS DENGAN KEDALAMAN PENJANGKARAN 10 CM PADA BETON. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5101411039.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (978kB) | Preview

Abstract

Beton adalah material buatan yang sejak dahulu telah digunakan dalam bidang rekayasa sipil baik sebagai struktural maupun non struktural untuk memenuhi kebutuhan dan menunjang aktivitas manusia. Beton kuat terhadap tekan tetapi lemah terhadap tarik, sehingga diperkuat kuat tariknya dengan material baja tulangan yang membentuk satu kesatuan material yang sering disebut beton bertulang. Kuat lekat adalah kemampuan baja tulangan dan beton yang menyelimuti dalam menahan gaya-gaya dari luar ataupun faktor lain yang dapat menyebabkan lepasnya lekatan antara baja tulangan dan beton. Salah satu persyaratan dasar dalam konstruksi beton bertulang adalah lekatan (bond strength) antara tulangan dengan beton disekelilingnya untuk menghindari terjadinya slip. Dalam praktek, tulangan yang ditambahkan pada beton ada yang menggunakan baja bekas, yang belum diketahui perilaku lekat dari baja dan beton. Oleh karenanya diperlukan penelitian untuk mengetahui perbedaan kekuatan lekat antara baja tulangan baru dan baja tulangan bekas pada beton. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode eksperimental laboratorium, yaitu suatu pengujian yang dilakukan di Laboratorium untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang. Benda uji berbentuk silinder 15x30 cm dan benda uji dibuat dalam penelitian ini sebanyak 14 buah untuk beberapa pengujian yakni; pengujian kuat tekan 3 buah, pengujian kuat tarik belah sebanyak 3 buah, 4 buah untuk pengujian pull-out baja tulangan baru, dan 4 buah untuk pengujian pull-out baja tulangan bekas. Dari hasil penelitian dapat didapatkan kuat tekan hasil penelitian yaitu sebesar 217,4 kg/cm2 yang mencapai dengan kuat rencana yang sebesar 203,94 kg/cm2. Kuat tarik belah hasil penelitian yaitu sebesar 18,84 kg/cm2. Kuat lekat baja tulangan baru memiliki daya lekat maksimum 35,828 kg/cm2, sedangkan baja tulangan bekas memiliki daya lekat maksimum sebesar 42,795 kg/cm2. Baja tulangan bekas memilliki daya lekat lebih besar dari pada baja tulangan baru dengan selisih besar 6,967 kg/cm2. Baja tulangan bekas mempunyai keunggulan fisik dalam hal lekatan daripada baja tulangan baru yaitu dengan permukaan baja tulangan bekas lebih kasar dan adanya pembengkokan tulangan akibat sisa-sisa pengecoran.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kuat lekat beton; baja tulangan baru dan bekas.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TYA Teknik Sipil
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 14:27
Last Modified: 26 Jun 2019 14:27
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/30774

Actions (login required)

View Item View Item