PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN ARBOS (ARABIC BOLA SELUNCUR) UNTUK KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA ARAB SISWA KELAS IV MI


Asaro Aprilianti , 2303413033 (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN ARBOS (ARABIC BOLA SELUNCUR) UNTUK KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA ARAB SISWA KELAS IV MI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2303413033.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (736kB) | Preview

Abstract

Keberhasilan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran di sekolah sangat ditentukan oleh penguasaan mereka dalam bidang keterampilan membaca. Pengamatan di lapangan menunjukkan adanya beberapa masalah yaitu rendahnya minat belajar bahasa Arab dan minat baca siswa terhadap teks-teks berbahasa Arab pada tingkat MI. Dari beberapa masalah tersebut mengakibatkan siswa kesulitan dalam belajar bahasa Arab hingga berpengaruh pada prestasi mata pelajaran bahasa Arab mereka. Peneliti menawarkan solusi dari masalah tersebut untuk mengembangkan media Arbos (Arabic Bola Seluncur) untuk keterampilan membaca siswa kelas IV MI. Salah satu kelebihan media ini ialah terdapat rute belajar yang dapat menuntun siswa memahami materi pelajaran. Tujuan penelitian ini yaitu: (1) mengetahui kebutuhan guru dan siswa terhadap media Arbos (Arabic Bola Seluncur) untuk keterampilan membaca bahasa Arab, (2) mendeskripsikan gambaran prototipe media Arbos (Arabic Bola Seluncur), (3) mengetahui validitas ahli dan guru terhadap produk media Arbos (Arabic Bola Seluncur), dan (4) mengetahui efektivitas media Arbos (Arabic Bola Seluncur) untuk keterampilan membaca bahasa Arab dengan kelas uji coba adalah kelas IV MIN Model Bangbayang kecamatan Bantarkawung. Desain penelitian ini adalah research and development (R&D). Data penelitian ini diperoleh melalui tes dan non tes. Alat pengambilan data tes berupa soal tes untuk siswa berdasarkan materi yang sudah diajarkan. Alat data non tes yang digunakan berupa wawancara, observasi siswa terhadap kecepatan pemahaman, kreativitas, dan hasil belajar, serta angket kebutuhan guru dan siswa, angket uji validitas ahli terhadap media Arbos (Arabic Bola Seluncur) dan dokumentasi foto. Hasil penelitian ini adalah: 1) guru dan siswa membutuhkan media pembelajaran berbasis mesin permainan, 2) prototipe media pembelajaran Arbos (Arabic Bola Seluncur) disajikan secara interaktif dan menarik, 3) penilaian para ahli dan guru terhadap Arbos (Arabic Bola Seluncur) memperoleh rata-rata nilai dengan kategori sangat baik pada setiap aspek, dan 4) dari hasil uji coba diperoleh t hitung 3,877 jatuh pada penerimaan Ha sehingga media Arbos (Arabic Bola Seluncur) dapat diterima.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Arbos (Arabic Bola Seluncur), Keterampilan membaca, dan Pengembangan media bahasa Arab
Subjects: L Education > Special Education > Language and literature education
P Language and Literature > PK Indo-Iranian
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 09 Apr 2018 13:20
Last Modified: 09 Apr 2018 13:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/30673

Actions (login required)

View Item View Item