PERAN KADER DALAM LAYANAN BINA KELUARGA BALITA DI MATAHARI XI KELURAHAN BOJONGBATA KECAMATAN PEMALANG KABUPATEN PEMALANG


Widi Nur Pujiati , 1201413054 (2017) PERAN KADER DALAM LAYANAN BINA KELUARGA BALITA DI MATAHARI XI KELURAHAN BOJONGBATA KECAMATAN PEMALANG KABUPATEN PEMALANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1201413054.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (699kB) | Preview

Abstract

Bina Keluarga Balita Matahari XI merupakan salah satu BKB di Kelurahan Bojongbata dan merupakan BKB terakreditasi baik se-Kabupaten Pemalang karena pernah meraih juara I tingkat kabupaten dan mewakili Kabupaten Pemalang ke tingkat provinsi. Program BKB bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan dan keterampilan orangtua dan anggota keluarga lainnya dalam membina tumbuh kembang balita. Permasalahan yang diungkap adalah: 1) Peran kader dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1; 2) Faktor pendukung dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1; 3) faktor penghambat dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1. Dari permasalahan tersebut maka tujuan penelitian ini antara lain: 1) Untuk mendeskripsikan peran kader dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1; 2) Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1; 3) Untuk mendeskripsikan faktor penghambat dalam layanan Bina Keluarga Balita di Matahari X1. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah berjumlah 10 yang terdiri dari kader dan peserta BKB, sedangkan informan yaitu 1 PLKB, 1 ketua BKB, dan kepala kelurahan bojongbata. Keabsahan data dibuktikan dengan menggunakan teknik ketekunan di lapangan dan triangulasi sumber dan metode. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode wawancara, observasi, dokumentasi. Hasil penelitian yaitu: 1) peran kader dalam layanan Bina Keluarga Balita meliputi penanaman nilai-nilai BKB pada peserta dan keberhasilan dalam pelaksanaan BKB baik administrasi ataupun pelaksanaannya; 2) faktor pendukung dalam layanan BKB yaitu sarana dan prasarana, dukungan/kerjasama dari BAPERMAS KB dan PP, anak dan ketersedian peserta, serta kesiapan kader; 3) faktor penghambat dalam layanan BKB yaitu partisipasi kader, partisipasi peserta, waktu pelaksanaan, dan anggaran. Simpulan dari penelitian ini yaitu kader sangat berperan dalam layanan BKB dalam keberhasilan dan ketercapain tujuan serta visi misi dari BKB. Hal ini sesuai dengan teori, juklak/juklis yang menjelaskan mengenai hakikat BKB dari mulai kader, peserta, hingga pelaksanaannya. Adapun saran yang diberikan untuk BKB Matahari XI yaitu mengevaluasi kembali kinerja pengurus dan kader, kader lebih meningkatkan keaktifan dan tanggung jawab terhadap dedikasi sebagai seorang kader dan kader lebih optimal dalam layanan BKB serta lebih memotivasi peserta untuk lebih aktif dalam kegiatan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Peran, BKB, Layanan BKB.
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform > Public Service
L Education > L Education (General) > Learning Outcomes
L Education > L Education (General) > Motivating Learners
L Education > Special Education > Non-formal education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 03 Feb 2018 18:19
Last Modified: 03 Feb 2018 18:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29718

Actions (login required)

View Item View Item