STUDI KOMPARASI KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE DAN SPONTANEOUS GROUP DISCUSSION TERHADAP HASIL BELAJAR PKN SISWA KELAS IV SD NEGERI MANGKUKUSUMAN 1 DAN 5 KOTA TEGAL


Widy Prasetyo Widy Prasetyo , 1401412510 (2016) STUDI KOMPARASI KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE DAN SPONTANEOUS GROUP DISCUSSION TERHADAP HASIL BELAJAR PKN SISWA KELAS IV SD NEGERI MANGKUKUSUMAN 1 DAN 5 KOTA TEGAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401412510.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (421kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran PKn di SD pada umumnya masih menggunakan pembelajaran model konvensional, yaitu berupa ceramah saja. Pembelajaran tersebut tidak memberikan kesempatan lebih kepada siswa untuk mengkontruksikan pengetahuannya sehingga siswa menjadi pasif karena pembelajaran hanya terpusat pada guru. Pembelajaran yang baik adalah yang mampu mengaktifkan dan mengoptimalkan hasil belajar siswa. Hal tersebut dapat dilakukan dengan menerapkan model kooperatif, seperti Think Pair Share dan Spontaneous Group Discussion. Berdasarkan hasil penelitian terdahulu yang relevan, menunjukkan bahwa model pembelajaran Think Pair Share dan Spontaneous Group Discussion efektif terhadap hasil belajar siswa. Kedua model pembelajaran tersebut memiliki karakteristik yang hampir sama, namun belum dapat diketahui manakah model pembelajaran yang lebih efektif terhadap hasil belajar PKn. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis dan mendeskripsikan keefektifan model pembelajaran Think Pair Share dan Spontaneous Group Discussion terhadap hasil belajar PKn siswa kelas IV SD Negeri Mangkukusuman 1 Kota Tegal pada materi Globalisasi. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental dengan desain nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri Mangkukusuman 1 dan 5 Kota Tegal semester 2 tahun ajaran 2015/2016 dengan jumlah 104 siswa, dengan rincian 36 siswa kelas IVA, 37 siswa kelas IVB SD Negeri Mangkukusuman 1, dan 31 siswa kelas IV SD Negeri Mangkukusuman 5 Kota Tegal. Penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh dimana seluruh anggota populasi terlibat dalam penelitian. Data yang dikumpulkan yaitu menggunakan metode dokumentasi, wawancara tidak terstruktur, observasi, dan tes hasil belajar. Analisis akhir penelitian menggunakan uji Independent Sample T Test dan One Sample T Test untuk menguji perbedaan hasil belajar serta keefektifan model. Hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan hasil belajar siswa kelas eksperimen dan konvensional. Uji perbedaan hasil belajar antara kelas eksperimen 1 dan eksperimen 2 dapat dilihat dari nilai sig > 0,05 (0,06 > 0,05 dan 0,40 > 0,05), maka Ho ditolak. Jadi, antara kelas eksperimen 1 berbeda dengan kelas eksperimen 2. Setelah itu dilakukan uji keefektifan model. Uji keefektifan terhadap hasil belajar di kelas eksperimen 1 dan 2 menunjukkan bahwa thitung > ttabel (5,253 >2,028) dan thitung > ttabel (3,756 >2,030), maka Ho ditolak atau efektif tehadap hasil belajar. Apabila dilihat dari nilai thitung , maka model TPS lebih efektif dibanding model SGD terhadap hasil belajar PKn siswa kelas IV SD materi Globalisasi. Setelah penelitian ini dilakukan, peneliti mengharap bahwa kedua model tersebut dapat diterapkan. Untuk menerapkan model tersebut, guru harus mempelajari kedua model agar pembelajaran dapat berlangsung secara optimal.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Spontaneous Group Discussion, Think Pair Share
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 18 Jan 2018 18:54
Last Modified: 18 Jan 2018 18:54
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29307

Actions (login required)

View Item View Item