LAGU SLOMPRET – SLOMPRET SEBAGAI PEMICU TRANCE PADA PENARI JARAN KEPANG TURONGGO SETO DI DESA TLOMPAKAN KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG


Yusuf Rizki Irawan , 2501411130 (2016) LAGU SLOMPRET – SLOMPRET SEBAGAI PEMICU TRANCE PADA PENARI JARAN KEPANG TURONGGO SETO DI DESA TLOMPAKAN KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2501411130.PDF]
Preview
PDF - Published Version
Download (245kB) | Preview

Abstract

Tlompakan, Tuntang Jaran Kepang Turonggo Seto selalu menghadirkan trance dalam setiap pertunjukannya. Salah satu cara untuk mencapai kondisi trance adalah dengan musik. Musik dalam hal ini adalah lagu Slompret-slompret dan dipercayai sebagai jembatan menuju titik trance. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan bentuk pertunjukan Jaran Kepang Turonggo Seto (2) Mengetahui bagaimana proses terjadinya trance pada penari Turonggo Seto; (3) Mengetahui fungsi lagu Slompret-slompret dalam proses trance. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di Desa Tlompakan Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang. Objek penelitian adalah lagu Slompret-slompret sebagai pemicu trance, sedangkan subjek anggota Jaran Kepang Turonggo Seto. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Tehnik analisis data dilalui melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian berupa (1) Pertunjukan Jaran Kepang Turonggo Seto disajiakan menjadi tiga babak tarian yaitu tari bagusan, tari kreasi prajurit kepatihan dan tari jaran kepang dewasa; (2) Proses terjadinya trance pada para penari Jaran kepang Turonggo Seto meliputi lelaku, sikap dan ritual jamasan, proses yang harus dilalui para penari dewasa sebelum pementasan, didukung oleh Pawang, sesaji, Jaran Tunggul, mantra dan sajian lagu Slompret-slompret; (3) Fungsi lagu Slompret-slompret dalam proses trance yaitu sebagai media penghantar penari menuju kondisi trance yang di dalamnya terdapat komposisi teks lagu, komposisi melodi dasar dan garap ricikan. Kesimpulan yang dapat diambil antara lain, (1) Bentuk pertunjukan Jaran Kepang Turonggo Seto terdiri dari beberapa unsur, diantaranya, cerita, penari, properti tari, tata busana, tata rias, ragam gerak tari, panggung, tata suara, dan musik pendukung; (2) Untuk bisa mencapai kondisi trance penari dewas harus melewari beberapa tahap dan faktor pendukungnya; (3) Komposisi iringan lagu Slompret-slompret mengunakan sirklus tiga nada yang diualang secara terus menerus sehingga menjadi fasilitator penari menuju kondisi trance.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Lagu Slompret-Slompret, Pemicu Trance, Turonggo Seto
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
N Fine Arts > NX Arts in general
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik)
Depositing User: Eko Handoyo Eko
Date Deposited: 12 Jan 2018 17:03
Last Modified: 12 Jan 2018 17:03
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29102

Actions (login required)

View Item View Item