PENGARUH MODEL RECIPROCAL TEACHING PADA PEMBELAJARAN IPA TERHADAP AKTIVITAS DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP
Lutfiana Endah Wati , 4001412030 (2016) PENGARUH MODEL RECIPROCAL TEACHING PADA PEMBELAJARAN IPA TERHADAP AKTIVITAS DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (227kB) | Preview |
Abstract
Hasil observasi di SMPN 1 Tambakromo diperoleh informasi bahwa proses pembelajaran IPA kurang bisa meningkatkan aktivitas dan mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa. Berdasarkan informasi tersebut, maka diperlukan adanya model pembelajaran yang dapat menumbuhkan aktivitas dan kemampuan berpikir kritis siswa. Salah satu model yang dapat digunakan yaitu reciprocal teaching. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh model reciprocal teaching pada pembelajaran IPA terhadap aktivitas dan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian dilaksanakan dengan two group posttest design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII H (kelas kontrol) dan VII I (kelas eksperimen) diambil dengan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi dan metode tes. Pengaruh penerapan reciprocal teaching terhadap aktivitas dilihat dari hasil analisis korelasi spearman. Hasil korelasi spearman untuk aktivitas visual adalah 0,523, aktivitas lisan 0,547, aktivitas mendengarkan 0,430 , aktivitas menulis 0,402 , aktivitas mental 0,584, dan aktivitas emosional 0,645. Hasil pengaruh reciprocal teaching terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dilihat dari analisis korelasi biserial adalah 0,672. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan penerapan reciprocal teaching berpengaruh positif terhadap aktivitas dan kemampuan berpikir kritis siswa SMP.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Reciprocal Teaching, Aktivitas siswa, Kemampuan Berpikir Kritis |
Subjects: | L Education > Special Education > Education of Natural Science |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, S1 |
Depositing User: | Indah Tri Pujiati |
Date Deposited: | 03 Jan 2018 10:48 |
Last Modified: | 03 Jan 2018 10:48 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28830 |
Actions (login required)
View Item |