PENGARUH FASILITAS BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR DI SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SD DABIN I KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO


Widiyah Widiyah , 1401412410 (2016) PENGARUH FASILITAS BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR DI SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SD DABIN I KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401412410.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (345kB) | Preview

Abstract

Motivasi belajar merupakan hal penting yang harus dimiliki siswa demi keberhasilan belajarnya. Motivasi belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain fasilitas belajar dan lingkungan belajar. Perbedaan fasilitas belajar dan lingkungan belajar di setiap sekolah memunculkan perbedaan motivasi belajar siswa yang berbeda-beda, seperti halnya motivasi belajar siswa kelas V SD Dabin I Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan pengaruh fasilitas belajar di kelas dan lingkungan belajar di sekolah terhadap motivasi belajar siswa kelas V SD Dabin I Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo. Penelitian ini menggunakan metode ex post facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Dabin I kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo yang berjumlah 133 siswa. Sampel penelitian sebanyak 101 siswa. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik Simple Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Penghitungan pengujian hipotesis menggunakan bantuan program SPSS versi 21. Analisis data yang digunakan menggunakan analisis regresi sederhana, analisis regresi ganda, analisis korelasi sederhana, analisis korelasi ganda, koefisisen determinasi dan uji F. Hasil pengujian hipotesis dengan taraf signifikansi 5% menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang signifikan fasilitas belajar terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini ditunjukkan oleh nilai sig. 0,000 dan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,365; (2) terdapat pengaruh yang signifikan lingkungan belajar terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini dibuktikan oleh nilai sig. 0,000 dan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,539; (3) fasilitas belajar dan lingkungan belajar mempunyai hubungan yang kuat, dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,768, dan (4) fasilitas belajar dan lingkungan belajar secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan motivasi belajar siswa, hal ini ditunjukkan dengan nilai F hitung>Ftabel (58,121>3,089) dan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,543. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa fasilitas belajar dan lingkungan belajar berpengaruh secara signifikan terhadap motivasi belajar siswa. Besar pengaruh fasilitas belajar dan lingkungan belajar terhadap motivasi belajar sebesar 54,3%, sedangkan 45,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian. Guru diharapkan dapat mengoptimalkan penggunaan fasilitas belajar yang ada di kelas dan mampu menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Pihak sekolah diharapkan dapat menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif dan bekerja sama dengan pemerintah dalam pengadaan fasilitas belajar, serta bekerja sama dengan pihak guru dalam pemanfaatan fasilitas belajar.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Belajar, Fasilitas belajar, Lingkungan belajar, Motivasi.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 10 May 2019 13:20
Last Modified: 10 May 2019 13:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28677

Actions (login required)

View Item View Item