PELAKSANAAN PELATIHAN KECAKAPAN HIDUP (LIFE SKILLS) DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK KLAS I KUTOARJO


LINDA RATNA SARI , 1201412013 (2016) PELAKSANAAN PELATIHAN KECAKAPAN HIDUP (LIFE SKILLS) DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK KLAS I KUTOARJO. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1201412013.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (637kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya pendidikan, pengetahuan dan keterampilan bagi narapidana anak yangs sedang menjalani masa pidananya di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas I Kutoarjo. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan pelaksanaan pelatihan kecakapan hidup (life skills) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas I Kutoarjo, (2) mendeskripsikan kendala dan upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan pelatihan. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Lokasi penelitian di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas I Kutoarjo. Informan terdiri dari 3 petugas LP, 4 Instruktur dan 8 peserta didik. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: Pengumpulan data, Reduksi data, Penyajian data, dan Penarikan kesimpulan/verifikasi. Teknik yang digunakan untuk pengecekan keabsahan data dalam penelitian ini adalah Triangulasi Sumber dan metode. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini : (1) pelaksanaan pelatihan menggunakan metode tanya jawab, ceramah, dan praktek. Materi pembelajaran 30% praktek dan 70% teori. Evaluasi menggunakan evaluasi summatif, formatif dan evaluasi program pelatihan. Hasil dari pelatihan adalah anak didik memiliki pengetahuan dan keterampilan dan perubahan sikap anak didik yang lebih mandiri (2) Kendala yang dihadapi adalah respon anak didik yang kadang malas untuk mengikuti pelatihan karena mood anak didik yang tidak stabil. Upaya yag dilakukan adalah memberikan motivasi kepada anak didik agar mau mengikuti pelatihan dan mengunakan metode pembelajaran yang memberikan kebebasan kepada anak didik untuk mengembangkan bakat dan minatnya. Simpulan: Pada pelaksanaan pelatihan ada komponen yang belum berjalan dengan baik,yaitu pada komponen materi pelatihan. Materi pelatihan yang diberikan tentang bagaimana cara menghasilkan suatu produk, anak didik belum diberikn materi tentang cara pemasarannya, serta belum diberikan materi tentang bagaimana cara berwirausaha secara mandiri. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan adalah mood anak didik yang tidak stabil sehingga mereka kadang malas mengikuti pelatihan. Saran: Pada pelaksanaan pelatihan, anak didik perlu diberikan materi tentang pemasaran dan cara atau prosedur dalam berwirausaha secara mandiri, sehingga materi yang diberikan tidak hanya materi tentang bagaimana cara menghasilkan suatu produk/barang. Mengingat kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan pelatihan yang berasal dari dalam diri anak didik, maka peneliti menyarankan agar anak didik lebih termotivasi lagi untuk belajar dan tidak malas.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan Pelatihan, Kecakapan Hidup (life skills)
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 14 Dec 2017 18:32
Last Modified: 14 Dec 2017 18:32
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28453

Actions (login required)

View Item View Item