KEEFEKTIFAN MODEL MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR PKn SISWA KELAS IV SDNGUGUS DIPONEGORO KOTA PATI
Desi Nurnita , 1401412286 (2016) KEEFEKTIFAN MODEL MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR PKn SISWA KELAS IV SDNGUGUS DIPONEGORO KOTA PATI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (442kB) | Preview |
Abstract
Permasalahandi SDN Gugus Diponegoro, saat pembelajaran guru cenderung menyampaikan informasi secara satu arahdan kurang mengikutsertakan siswa dalam mengikuti pelajaran sehingga keaktifan siswa kurang. Rumusan masalah penelitian: (1) Apakah model mind mapping efektif terhadap hasil belajar PKn siswa kelas IV SDN Gugus Diponegoro Kota Pati? (2) Bagaimanakah aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn dengan model mind mapping di kelas IV SDN Gugus Diponegoro Kota Pati?. Penelitian ini bertujuan (1) Mengetahui keefektifan model mind mapping terhadap hasil belajar PKn siswa kelas IV SDN Gugus Diponegoro Kota Pati. (2) Mendeskripsikan aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn dengan model mind mapping kelas IV SDN Gugus Diponegoro Kota Pati. Jenis penelitian adalah Quasi-Experimental dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian seluruh siswa kelas IV SDN Gugus Diponegoro Kota Pati. Teknik pengambilan sampelcluster random sampling, SDN Bogotanjung 02 sebanyak 16 siswa sebagai kelas eksperimen dan SDN Wuwur 01 sebanyak 20 siswa sebagai kelas kontrol. Variabel bebas model mind mapping, sedangkan variabel terikat hasil belajar PKn materi globalisasi. Teknik pengumpulan data yaitu tes, observasi, dan dokumentasi. Data hasil belajardianalisis dengan uji t, data aktivitas siswa dibandingkan berdasarkan kriteria. Hasil penelitian menunjukkan model mind mappingefektif terhadap hasil belajar PKn siswa kelas IV SDN Gugus Diponegoro. Nikai rata-rata posttest kelas eksperimen (81,06) lebih baik daripada kelas kontrol(74,3). Skor gain kelas eksperimen sebesar 0,4161 (sedang) sedangkan kelas kontrol sebesar 0,2561 (rendah). Hasil uji t menunjukkan nilai Sig.(2-tailed)sebesar 0,008< 0,005. Selain itu aktivitas siswa di kelas eksperimen pada pertemuan I, II, III, dan IV memperoleh skor sebesar 22,1 , 23,6 , 24,5 , dan 26,3 termasuk kriteria baik. Simpulan penelitian, model mind mapping efektif terhadap hasil belajar PKn dan dapat meningkatkan aktivitas siswa. Saran, model mind mapping dapat diterapkan sebagai salah satu cara efektif untuk meningkatkan hasil belajar PKn dan aktivitas siswa dalam mengikuti pelajaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil belajar, mind mapping, PKn |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) L Education > LB Theory and practice of education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | Retma IF UPT Perpus |
Date Deposited: | 07 May 2019 16:01 |
Last Modified: | 07 May 2019 16:01 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28244 |
Actions (login required)
View Item |