PENGEMBANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN KARYAWAN MENGGUNAKAN METODE ANP-TOPSIS


Wildan Zuhri Maula , 5302411038 (2016) PENGEMBANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN KARYAWAN MENGGUNAKAN METODE ANP-TOPSIS. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5302411038.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penerimaan karyawan baru merupakan suatu proses pemilihan calon karyawan, untuk memperoleh karyawan terbaik yang nantinya akan ditempatkan dalam perusahaan. Dengan menerima karyawan baru yang memiliki kompetensi sesuai dengan kriteria perusahaan diharapkan dapat meningkatkan produktifitas perusahaan tersebut. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, penerapan sistem pendukung keputusan penerimaan karyawan baru dirasa perlu untuk mempermudah manajerial dalam melakukan proses seleksi calon karyawan baru. Berdasarkan permasalahan tersebut maka peneliti membuat sistem pendukung keputusan penerimaan karyawan dengan mengaplikasikan metode ANP (Analytical Network Process) dan TOPSIS (Technique for Order by Similarity to Ideal Solution). Pada penelitian ini metode pengembangan pembuatan perangkat lunak yang digunakan peneliti untuk membuat sistem penerimaan karyawan baru adalah waterfall yang meliputi empat tahap yaitu communication, planning, modelling, dan construction. Pengujian perangkat menggunakan blackbox, dan uji pengguna. Metode blackbox digunakan untuk mengetahui apakah fungsionalitas yang terdapat pada sistem sudah berjalan seperti yang diharapkan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, sistem pendukung keputusan penerimaan karyawan baru sudah berjalan dengan sesuai dengan fungsionalitas yang seharusnya, performa yang dihasilkan sudah baik, dan hasil dari uji kelayakan sistem oleh pengguna sistem mendapat respon positif untuk tiap aspeknya. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa sistem pendukung keputusan penerimaan karyawan dapat memberikan rekomendasi kepada manajerial mengenai rekruitmen karyawan dan sudah dapat digunakan sebagai sistem penerimaan karyawan berbasis web. Saran yang diajukan dalam penelitian ini : (1) Ditingkatkannya keamanan pada sistem guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. (2) Perlunya penyerdahaan pada fitur pembobotan agar lebih mudah dipahami. (3) Perlu pengembangan sistem ke versi web untuk perangkat mobile.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sistem Pendukung Keputusan, ANP, TOPSIS, Waterfall, Blackbox.
Subjects: T Technology > Information and Computer > Information System
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 29 Nov 2017 18:57
Last Modified: 29 Nov 2017 18:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27934

Actions (login required)

View Item View Item