Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode 1987-2008, Faktor yang Mempengaruhi serta Komparasinya
Ion Johari , 3353404041 (2011) Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode 1987-2008, Faktor yang Mempengaruhi serta Komparasinya. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode 1987-2008, Faktor yang Mempengaruhi serta Komparasinya.)
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Pergerakan output (Produk Domestik Bruto atau PDB) dan pertumbuhan ekonomi dalam jangka pendek maupun jangka panjang merupakan salah satu bahan kajian yang penting bagi pembuat kebijakan, dalam hal ini Pemerintah maupun Bank Sentral. Pemahaman akan hal tersebut diperlukan agar pertumbuhan ekonomi dapat mencapai tingkat potensial outputnya dan tercipta pertumbuhan ekonomi yang relatif stabil. Secara teoritis, output potensial ditentukan oleh kapasitas produktif perekonomian, yang bergantung pada inputinput yang tersedia (kapital, tenaga kerja, dan sumber daya alam) dan efisiensi teknologi dalam perekonomian. Sedangkan berfluktuasinya output dalam jangka pendek, secara teoritis antara lain disebabkan karena perubahan dalam pola pembelanjaan, kebijakan-kebijakan perekonomian, dan faktor-faktor lainnya seperti terjadinya krisis ekonomi dan gejolak politik atau pergantian presiden. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kembali kinerja pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan menggunakan (i) Solow Model, (ii) perluasan Solow Model dengan menambahkan faktor human capital sesuai dengan Model Mankiw- Romer-Weil (MRW); (iii) Business Cycle Model, (iv) serta melakukan komparasi antara periode sebelum dengan setelah krisis 1997/1998. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang berupa data times series selama periode 1987- 2008. Sementara itu, ruang lingkup penelitian pada penelitian ini dibatasi pada periode 1987-2008, sedangkan analisis komparasinya dibagi menjadi dua periode, yakni periode sebelum krisis (1987-1996) dan setelah krisis (1999-2008). Hasil penelitian dengan Model Solow menunjukkan bahwa baik labor maupun kapital mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap output, dengan besaran elastisitas untuk labor sebesar 1,270 dan kapital sebesar 0,385. Sementara itu, dari Model MRW menunjukkan bahwa baik labor, kapital, human capital masing-masing mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap output dengan besaran elastisitas untuk labor sebesar 0,667, kapital sebesar 0,389, dan human capital sebesar 0,596. Selanjutnya hasil perhitungan growth accounting, menunjukkan bahwa input labor, kapital, dan human capital memainkan peranan besar dalam memberikan sumbangan pertumbuhan output, sedangkan TPF relatif kecil sumbangannya dibandingkan faktor-faktor input. Hasil penelitian dengan model business cycle, menunjukkan bahwa beberapa variabel yang secara empiris terbukti menjadi sumber fluktuasi pertumbuhan ekonomi di Indonesia adalah inflasi, jumlah uang beredar, suku bunga SBI, nilai tukar, dummy krisis 97/98, dan dummy pergantian Presiden Republik Indonesia. Sedangkan variabel perubahan pengeluaran pemerintah dan perubahan harga minyak mentah OPEC tidak signifikan pengaruhnya terhadap pertumbuhan ekonomi. Selanjutnya, hasil analisis komparasi menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi antara periode sebelum dengan setelah krisis 97/98 terdapat perbedaan yang signifikan. Karakteristik yang menyebabkan berbedanya pertumbuhan ekonomi antara periode tersebut antara lain disebabkan: (i) perbedaan kondisi keamanan dan politik yang terjadi pada masing-masing periode; (ii) perbedaan dampak depresiasi nilai tukar rupiah; (iii) perbedaan kondisi perekonomian pada masing-masing periode; (iv) perbedaan dampak kenaikan harga minyak internasional; (v) perbedaan laju permintaan agregat masyarakat (konsumsi dan likuiditas perekonomian); (vi) perbedaan dampak kenaikan suku bunga SBI; serta (vii) perbedaan kontribusi input kapital, human capital, dan TFP terhadap pertumbuhan ekonomi pada masing-masing periode. Terkait dengan hasil penelitian, dalam hal ini Bank Indonesia disarankan untuk (i) mengusahakan tercapainya tingkat inflasi yang rendah dan stabil dengan menerapkan kerangka kebijakan inflasi targeting secara konsisten baik dengan cara mengendalikan nilai tukar rupiah, tingkat suku bunga, dan mengendalikan jumlah uang beredar; (ii) mengusahakan tercapainya tingkat suku bunga SBI yang rendah dan stabil, yang disertai dengan kehati-hatian dalam melakukan penerbitan SBI; (iii) menjaga kestabilan nilai tukar rupiah terhadap US dollar, (iv) mengendalikan jumlah uang beredar sesuai dengan kebutuhan likuiditas perekonomian; dan (v) menciptakan sistem perbankan yang kokoh, prudent, dan berdaya saing tinggi, yang tidak mudah goyah apabila terjadi krisis serta meningkatkan fungsi intermediasi perbankan yang disertai dengan menjaga prinsip kehati-hatian dalam menyalurkan kreditnya. Sedangkan pemerintah, dalam hal ini disarankan untuk: (i) lebih mengalokasikan pengeluaran pemerintah pada pengeluaran yang lebih produktif, terutama pada pengeluaran pembangunan seperti pembangunan infrastruktur publik seperti jalan, jembatan, pelabuhan, pembangkit listrik; (ii) menjaga kondisi keamanan dan stabilitas politik di dalam negeri serta menjalankan prinsip good governance secara sungguh-sungguh dan konsisten; (iii) mengusahakan tercapainya tingkat inflasi yang rendah dan stabil dengan cara mengendalikan dan menjaga besaran tarif yang ditetapkan pemerintah seperti tarif transportasi, tarif dasar listrik, air dan telepon, elpiji, serta menjaga harga BBM di dalam negeri; (iv) melakukan upaya diversifikasi energi guna mengurangi ketergantungan terhadap minyak; (v) mendorong tumbuhnya investasi di Indonesia dengan cara menciptakan iklim investasi yang kondusif, melakukan upaya perbaikan dan peningkatan kualitas infrastruktur, mengurangi berbagai hambatan regulasi usaha, serta menjalankan peraturan secara konsisten sehingga terjamin kepastian berusaha; (vi) meningkatkan kualitas dan produktivitas angkatan kerja yang tumbuh setiap tahunnya; dan (vii) meningkatkan dukungan pada sektor R&D dan mendorong tumbuhnya penyediaan jasa informasi teknologi yang merupakan penghubung antara sektor R&D dan sektor industri
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pertumbuhan Ekonomi, Solow Model, MRW Model, dan Business Cycle |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 08 Jun 2011 03:03 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:56 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/2749 |
Actions (login required)
View Item |