PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI KARTU SEHAT BAGI SISWA KELAS VIII DI SMP ISLAM AL MADINA KOTA SEMARANG TAHUN 2016
Loren Fibrilia Perangin-angin , 6101412127 (2016) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI KARTU SEHAT BAGI SISWA KELAS VIII DI SMP ISLAM AL MADINA KOTA SEMARANG TAHUN 2016. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah proses pembelajaran penjasorkes yang kaitanya dalam berkonstribusi pada peningkatan pengetahuan terhadap pendidikan kesehatan masih berjalan kurang optimal. Hal ini berdasarkan observasi yang dilakukan dan permasalahan yang muncul antara lain : 1) pembelajaran yang hanya diberikan pada bulan Ramadhan saja 2) pembelajaran berpusat pada guru 3) siswa lebih tertarik pembelajaran yang membuat siswa berperan aktif. Permasalahan pada penelitian ini adalah “bagaimana pengembangan media pembelajaran pendidikan kesehatan melalui kartu sehat bagi siswa kelas VIII di SMP Islam Al Madina Kota Semarang?”. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk model pembelajaran pendidikan kesehatan melalui media kartu sehat bagi siswa kelas VIII di SMP Islam Al Madina Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengacu pada model pengembangan dari Brog dan Gall, dengan langkah-langkah sebagai berikut : 1) melakukan analisis kebutuhan dari hasil observasi lapangan, wawancara dan kajian pustaka, 2) mengembangkan produk awal, 3) evaluasi ahli penjas dan ahli pembelajaran penjas, serta uji coba I (N=12), 4) revisi produk awal, 5) uji coba II (N=29), 6) revisi produk akhir, 7) hasil akhir kartu sehat. Responden penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Islam Al Madina Kota Semarang. Data berupa hasil penilaian mengenai kualitas produk, saran untuk perbaikan produk, dan hasil pengisian kuesioner oleh siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner yang diperoleh dari evaluasi ahli (satu ahli pendidikan jasmani dan dua ahli pembelajaran), uji coba I, dan uji II. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif prosentase untuk mengungkap aspek kognitif, afektif dan psikomotor siswa yang telah menggunakan produk. Hasil penelitian ini yaitu data validasi satu ahli pendidikan kesehatan dan dua ahli pembelajaran pada produk awal sebelum uji coba I, pada uji coba I, dan uji coba II, rata-rata hasil penilaian yaitu ahli pendidikan kesehatan 79% (baik) dan ahli pembelajaran 86,5% (baik), dari uji coba I didapat hasil kuesioner ratarata prosentase pilihan jawaban yang sesuai 81% (baik). Sedangkan untuk uji coba II dari hasil kuesioner rata-rata persentase pilihan jawaban yang sesuai 92,75% (baik). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa media kartu sehat ini layak dipakai untuk pembelajaran penjasorkes dalam meningkatkan pengetahuan siswa tentang pendidikan kesehatan bagi siswa kelas VIII SMP Islam Al Madina Kota Semarang. Dapat disarankan bagi guru penjasorkes agar media kartu sehat ini dapat menjadi alternatif penyampaian pembelajaran penjasorkes yang variatif dan rekreatif serta diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan tentang pendidikan kesehatan siswa-siswi di sekolah. ---- The background of this research is a learning process in relation physical education that contribute to the increased knowledge of the health education still running less than optimal. This is based on observations made and the problems that arise include: 1) learning is only granted in the month of Ramadan alone 2) teacher centered learning 3) students more interested in learning what makes the students more active role. The problem in this research is "how the media development health education through health card for students of class VIII SMP Islam Al Madina Semarang?". This study aims to produce the model of health education through health cards for class VIII SMP Islam Al Madina Semarang. This research is a development which refers to the model of development of Brog and Gall, with steps as follows: 1) conduct a needs analysis of the results of field observation, interviews and review of the literature, 2) develop initial product, 3) expert evaluation of physical education and expert teaching physical education, as well as the trial I (n = 12), 4) revision of the initial product, 5) test II (N = 29), 6) a revision of the final product, 7) the final results of the health card. Respondents were students of class VIII SMP Islam Al Madina Semarang. Data in the form of the results of an assessment of the quality of the product, suggestions for product improvement, and the results of the questionnaires by the students. The data collection is done by using questionnaires obtained from the evaluation of experts (one expert and two expert physical education teaching), test I and test II. Data analysis technique used is descriptive percentage to uncover the cognitive, affective and psychomotor students who have used the product. The results of this study is the validation data of the experts of healthy education and two experts learning in the initial product before the test I, the trials I, and trial II, the average results of the assessment are expert healthy education 79% (good) and learning experts 86,5% (good), the tests I obtained the results of the questionnaire the average percentage of selection of an appropriate response 81% (good). As for the second test of the questionnaire results the average percentage corresponding answer choice 92.75% (excellent). Based on the results, it can be concluded that the health card media is completely unfit for learning physical education in improving students' knowledge of health education for the students of class VIII SMP Islam Al Madina Semarang. It can be suggested for physical education teachers so that health cards media can be an alternate delivery physical education varied learning and recreation and is expected to increase knowledge about the health education of the students at the school.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan, Kartu Sehat, Pembelajaran Pendidikan, Kesehatan, Development, Health Card, Health Education Learning |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) O Sport > Ilmu Keolahragaan O Sport > Education, Training, Research |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 31 Oct 2017 19:54 |
Last Modified: | 31 Oct 2017 19:54 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27019 |
Actions (login required)
View Item |