EKSTRAKSI FOTOSENSITIZER FEOFITIN DARI DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) DAN APLIKASINYA SEBAGAI FOTODEGRADASI ZAT WARNA REMAZOL BRILLIANT BLUE R (RBBR)
Hani Pertiwi , 4311412071 (2016) EKSTRAKSI FOTOSENSITIZER FEOFITIN DARI DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) DAN APLIKASINYA SEBAGAI FOTODEGRADASI ZAT WARNA REMAZOL BRILLIANT BLUE R (RBBR). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Telah dilakukan penelitian mengenai ekstraksi fotosensitizer feofitin dari daun pepaya (Carica papaya L.) ini bertujuan untuk mendegradasi zat warna RBBR. Zat warna RBBR merupakan zat warna reaktif yang sering digunakan dalam proses pencelupan industri batik. Sehingga diperlukan pengolahan limbah zat warna RBBR sebelum dibuang ke lingkungan. Pengolahan limbah zat warna RBBR alternatif yaitu dengan cara fotodegradasi zat warna RBBR menggunakan fotosensitizer. Fotosensitizer merupakan bahan yang dapat menyerap foton dan mentransfer energinya ke oksigen triplet sehingga terbentuk oksigen singlet. Oksigen singlet ini dapat mendegradasi zat warna RBBR sehingga kadarnya dapat berkurang. Senyawa yang berfungsi sebagai fotosensitizer yaitu klorofil dan turunannya. Feofitin merupakan senyawa turunan klorofil. Fotosensitizer feofitin diperoleh dengan metode perendaman daun pepaya (Carica papaya L.). Dalam penelitian ini dilakukan 3 variasi, yaitu: pH (3, 5, 7, 9, 11), volume fotosensitizer yang ditambahkan: 0; 0,1; 0,5; 1,5; 3 ml dan waktu kontak sinar UV selama 0, 10, 20, 30, 40 menit. Hasil penelitian diperoleh pH optimum dalam fotodegradasi zat warna RBBR yaitu pH 7 (netral). Volume optimum fotosensitizer feofitin sebesar 1,5 ml, dengan waktu kontak sinar UV optimum pada menit ke-30. Kondisi optimum tersebut selanjutnya diaplikasikan kedalam limbah batik dan didapatkan penurunan kadar zat warna RBBR sebesar 84,2021 %.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | fotosensitizer, feofitin, fotodegradasi, Remazol Brilliant Blue R (RBBR) |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry > Extraction |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 27 Oct 2017 14:14 |
Last Modified: | 27 Oct 2017 14:14 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26953 |
Actions (login required)
View Item |