PENGEMBANGAN PERANGKAT PRAKTIKUM LISTRIK DINAMIS PADA MATA KULIAH EKSPERIMEN FISIKA MATERI JEMBATAN WHEATSTONE
Puji Iman Nursuhud , 4201412036 (2016) PENGEMBANGAN PERANGKAT PRAKTIKUM LISTRIK DINAMIS PADA MATA KULIAH EKSPERIMEN FISIKA MATERI JEMBATAN WHEATSTONE. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Eksperimen fisika merupakan kegiatan yang bertujuan untuk memverifikasi dan atau membuktian suatu kebenaran konsep fisika. Praktikum jembatan wheatstone merupakan materi eksperimen fisika yang membutuhkan kemampuan pemahaman konsep dan analisis. Pemahaman yang rendah terhadap konsep mengakibatkan terjadinya kesalahan dalam menentukan rangkaian alat praktikum. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat dan modul praktikum pada kegiatan eksperimen fisika materi jembatan wheatstone. Alat praktikum merupakan benda yang digunakan untuk menguji dan memverifikasi konsep atau materi dalam keadaan nyata. Alat praktikum dikembangkan dengan maksud agar teliti dan tepat dalam mengukur data. Metode tanya jawab merupakan metode pembelajaran yang disajikan dalam bentuk pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab oleh mahasiswa. Metode tanya jawab digunakan sebagai dasar pengembangan modul praktikum agar lebih mengaktifkan mahasiswa. Modul merupakan suatu unit lengkap dan berdiri sendiri yang disusun untuk membantu peserta didik dalam belajar secara mandiri. Jembatan wheatstone merupakan jembatan arus searah bertipe nol yang mempunyai empat lengan resistor. Jembatan wheatstone digunakan untuk menentukan nilai resistor yang belum diketahui nilainya. menggunakan perbandingan ketiga resistor yang diketahui nilainya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan 4-D. Prosedur penelitian 4-D meliputi (1) pendefinisian, (2) perancangan, (3) pengembangan, (4) penyebaran. Penelitian dilakukan di Laboratorium Fisika Dasar Universitas Negeri Semarang Tahun Akademik 2015/2016 dengan responden penelitian 33 mahasiswa yang menempuh mata kuliah Fisika Dasar 2. Kelayakan perangkat praktikum diukur melalui uji kelayakan dan angket respon. Uji akurasi alat praktikum menghasilkan kriteria teliti dan tepat dalam mengukur nilai tahanan resistor. Hasil uji kelayakan alat dan modul praktikum menunjukkan kriteria sangat layak. Respon mahasiswa terhadap alat dan modul praktikum pada kegiatan eksperimen fisika menghasilkan kriteria baik. Sedangkan, hasil belajar mahasiswa pada aspek psikomotorik dan aspek kognitif memperoleh kriteria sangat baik.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Alat dan modul praktikum, metode tanya jawab, Jembatan wheatstone, Hasil belajar |
Subjects: | |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 06 Oct 2017 17:59 |
Last Modified: | 06 Oct 2017 17:59 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26677 |
Actions (login required)
View Item |