PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS INKUIRI TERBIMBING DENGAN PENDEKATAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENGEMBANGKAN KARAKTER DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SMA
Dini Alan Faza , 4201409050 (2016) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS INKUIRI TERBIMBING DENGAN PENDEKATAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENGEMBANGKAN KARAKTER DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SMA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis masalah dengan model pembelajaran konvensional dalam mengembangkan karakter dan meningkatkan hasil belajar. Desain penelitian yang digunakan ialah control group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Kedungwuni yang berjumlah lima kelas. Sedangkan sampel penelitiannya adalah kelas X MIPA 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIPA 4 sebagai kelas kontrol, yang diperoleh dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan antara lain tes untuk memperoleh hasil belajar, lembar observasi dan lembar angket untuk mengukur 2 karakter, yaitu rasa ingin tahu dan kerja keras. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gain hasil belajar kelas eksperimen lebih besar dari kelas kontrol, yakni berturut-turut sebesar 0,426 dan 0,298. Sedangkan hasil uji gain angket karakter kelas eksperimen dan kelas kontrol sebesar -0,03 dan 0,05. Hasil tiga uji gain observasi karakter, ditemukan bahwa pada kelas eksperimen hanya terjadi satu kali peningkatan sebesar 0,16 untuk rasa ingin tahu dan kerja keras sejumlah 0,09. Sementara itu, gain kelas kontrol untuk karakter rasa ingin tahu mengalami dua kali peningkatan, berturut-turut sebesar 0,013 dan 0,010. Sedangkan uji gain karater kerja keras berturut-turut -0,06; 0,09; dan 0,41. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis masalah berhasil meningkatkan hasil belajar siswa, tetapi tidak mengembangkan karakter secara signifikan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | inkuiri terbimbing, karakter, hasil belajar. |
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 04 Oct 2017 17:59 |
Last Modified: | 04 Oct 2017 17:59 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26643 |
Actions (login required)
View Item |