PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN KARAKTER PADA PENDIDIKAN JASMANI MELALUI AKTIVITAS PERMAINAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN ENTIKONG KABUPATEN SANGGAU KALIMANTAN BARAT


INDRIA SUSILAWATI, 0602513026 (2016) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN KARAKTER PADA PENDIDIKAN JASMANI MELALUI AKTIVITAS PERMAINAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN ENTIKONG KABUPATEN SANGGAU KALIMANTAN BARAT. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of full.pdf]
Preview
PDF
Download (798kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan observasi yang telah peneliti lakukan, penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran penjasorkes melalui aktivitas permainan bagi siswa sekolah dasar yang terintegrasi dengan nilai-nilai karakter kerjasama, tanggung jawab dan kejujuran. Permainan-permainan yang dikembangkan diharapkan dapat digunakan oleh guru penjasorkes di sekolah dasar sebagai salah satu bentuk pembelajaran dalam membentuk karakter siswa melalui aktivitas bermain yang menyenangkan. Penelitian pengembangan ini dilakukan dengan mengadopsi langkah-langkah penelitian pengembangan: (1) pengumpulan informasi di lapangan dan melakukan analisis terhadap informasi yang telah dikumpulkan, (2) mengembangkan produk awal (draf model), (3) validasi ahli dan revisi, (4) uji coba lapangan skala kecil dan revisi, (5) uji coba lapangan skala besar dan revisi, dan (6) pembuatan produk final. Uji coba skala kecil dilakukan terhadap siswa kelas 5 SD 03 Sontas Kecamatan Entikong yang berjumlah 14 anak dan uji coba skala besar dilakukan terhadap siswa kelas 5 SD N 12 Entikong Kabupaten Sanggau yang berjumlah 40 siswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu: (1) pedoman wawancara, (2) skala nilai, (3) pedoman observasi permainan dan, (4) pedoman observasi keefektifan permainan, Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini berupa buku panduan aktivitas permainan untuk pembentukan karakter kerjasama, tanggung jawab dan kejujuran siswa sekolah dasar kelas V, yang berisikan empat jenis permainan, yaitu: (1) permainan berburu rusa, (2) permainan bola bekap, (3) permainan memasukan bola ke keranjang dan, (4) permainanvoli lempar tangkap. Dari hasil penilaian para pakar dan guru, dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran melalui permainan yang disusun sangat baik untuk menanamkan nilai-nilai karakter kerjasama, tanggung jawab dan kejujuran sehingga model pembelajaran melalui aktivitas permainan ini layak untuk digunakan dalam pembelajaran. Disarankan bagi guru penjasorkes untuk dapat menggunakan model pembelajaran karakter pada pendidikan penjasorkes melalui aktifitas permainan sebagai bahan ajar alternatif dalam memberikan pembelajaran penjasorkes untuk menanamkan nilai-nilai karakter yang positif.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S2
Depositing User: A.Md Angga Rizky Purwandra
Date Deposited: 18 Jul 2017 14:43
Last Modified: 18 Jul 2017 14:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26466

Actions (login required)

View Item View Item