ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT UNDERPRICING SAHAM PADA PENAWARAN SAHAM PERDANA DI BURSA EFEK INDONESIA
Andreas Nova Setiawan, 7211411100 (2015) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT UNDERPRICING SAHAM PADA PENAWARAN SAHAM PERDANA DI BURSA EFEK INDONESIA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Fenomena underpricing terjadi secara global di berbagai pasar modal dunia. Pada pasar modal Indonesia masih sering menjumpai fenomena undepricing. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh reputasi underwriter, reputasi auditor, umur perusahaan, ukuran perusahaan, roa, struktur kepemilikan institusional terhadap tingkat underpricing. Penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling dengan sampel sebanyak 86 perusahaan yang melakukan initial public offering (IPO) dalam rentan waktu 2009 - 2013. Data yang digunakan adalah data sekunder melalui annual report perusahaan tahun 2009-2013. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa reputasi auditor berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat underpricing. Demikian juga dengan ukuran perusahaan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat underpricing. Sedangkan reputasi underwriter, umur perusahaan, return on asset (ROA), dan struktur kepemilikan institusional tidak berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat underpricing. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan bahwa reputasi auditor berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap tingkat underpricing dan ukuran perusahaan berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap tingkat underpricing. Saran yang dapat diberikan berdasarkan hasil penelitian ini adalah untuk penelitian selanjutnya disarankan untuk menggunakan alat ukur yang lebih konsisten dan jelas untuk pengukuran reputasi underwriter. Ketidakkonsistenan dapat mengakibatkan hasil yang tidak konsisten dalam penelitian yang dilakukan. Selain itu, penelitian selanjutnya dapat menggunakan variabel-variabel lainya seperti tingkat suku buka, persentase pertumbuhan ekonomi, dan kurs untuk memperluas penelitian.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Underpricing, Reputasi Underwriter, Reputasi Auditor, Umur Perusahaan, Ukuran Perusahaan, ROA, Struktur Kepemilikan Institusional. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi, D3 |
Depositing User: | Users 38254 not found. |
Date Deposited: | 08 Feb 2017 17:38 |
Last Modified: | 08 Feb 2017 17:38 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/25244 |
Actions (login required)
View Item |